Infokaltim.id, Samarinda- Ramadan menjadi bulan istimewa untuk meningkatkan kualitas keimanan dan ketaqwaan bagi kaum muslimin. Sebab itu, nampak pengajian dimana-mana dilakukan bagi umat Islam salah satunya Amal Usaha Muhammadiyah Samarinda Utara menggelar pengajian di Kampus UMKT.
Berbagai agenda dirancang dan dilaksanakan. Pengajian yang dikemas dalam bentuk pelatihan menghadirkan trainer nasional penulis The 9 Golden Habits dokter Agus Sukaca menjadi salah satu pilihannya.
Sebagaimana 148 guru dari SD Muhammadiyah 4, SD Muhammadiyah 6 , SMP Muhammadiyah 5, SMK Istiqomah Muhammadiyah 4, dan SMA Istiqomah Muhammadiyah Samarinda bersama Kepala Sekolahnya masing-masing hadir dalam pengajian Ramadhan tersebut.
Nampaknya, partisipasi aktif kegiatan diikuti pula oleh Pimpinan Cabang Muhammadiyah Samarinda Utara dalam kemasan pelatihan “Peta Jalan Menuju Pribadi Muslim Sejati” yang berlangsung selama dua hari di ruang Aula UMKT 25-26 Maret 2023.
Dalam sambutannya, Ketua Pimpinan Cabang Muhammadiyah Utara yang baru terpilih dalam muscab ke-7, Taufik Rahman mengatakan kegiatan ini merupakan pelatihan membangun impian dan cara mewujudkanya untuk menjadi pribadi muslim sejati sehingga layak bertemu Allah dalam keridhaan-Nya dan ditempatkan di Surga.

“Dalam bulan puasa ini tentu sebagai muslim terus berupaya beribadah dengan kesunguhan agar menjadi pribadi muslim yang dicintai dan diridhoi Allah SWT,” ujarnya.
Sementara itu, Direktur Pondok Pesantren Istiqamah, Jaswadi menyampaikan, bahwa perlu adanya sinergi diantara sekolah-sekolah Muhammadiyah khususnya sekolah binaan Pondok Pesantren Istiqamah Muhammadiyah Samarinda dalam melakukan gerakan bermuhammadiyah dan salah satunya diwujudkan dengan mengadakan Pengajian Ramadhan 1444 H.
“Gerakan pengajian seluruh AUM yang berada di Samarinda harus menjadi rutinitas sehingga mewujudkan Islam yang berkemajuan, sinergi antara AUM pun terus dilakukan secara kolektif membangun Muhammadiyah yang dapat mencerahkan umat,” tuturnya.
Pengajian Ramadhan ini dibuka oleh Ketua Majelis Dikdasmen Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Kalimantan Timur, Zainul Muttaqin.
Dalam sambutan pembukaan Zainul menyebutkan, PCM Samarinda Utara telah melakukan satu terobosan yang patut ditiru oleh PCM lainnya yaitu menyatukan sekolah-sekolah dalam binaannya untuk bergerak bersama dalam beramar ma’ruf nahi munkar dalam hal ini mengadakan satu pengajian Ramadhon 1444 H untuk seluruh guru dan karyawan dari 5 sekolah Muhammadiyah.
“Semoga selalu menjadi agenda disetiap tahunnya dalam mengisi bulan suci Ramadhan dan terus mempererat keakraban diantara sesama guru dan karyawan Muhammadiyah,” pungkasnya.
Kegiatan juga dihadiri Ketua PDM Kota Samarinda Damingun dan Wakil Rektor UMKT, Suwoko.
[Uzn | Anl]