
Infokaltim.id, Tenggarong- Sanipah adalah salah satu kelurahan di wilayah Kecamatan Samboja Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar).
Tepatnya di Kampung Kamal, kelurahan tersebut akan dikembangkan potensi destinasi wisata. Masyarakat sekitar menyebutnya sebagai Bukit Teletubbies.
Lurah Sanipah, Tofikurachman menyebutkan, meski akses jalan menuju tempat wisata tersebut masih kurang memadai, namun setiap hari libur, pengunjung yang datang di bukit cukup ramai untuk menikmati keindahan sunrise maupun sunset.
“Bukit Teletubbies itu banyak pengunjungnya di hari libur,” kata Tofik, Jum’at (14/04/2023).
Melihat potensi tersebut Tofik beserta masyarakat setempat merencanakan pengembangan seperti membangun beberapa fasilitas penunjang layaknya tempat wisata pada umumnya.
Untuk merealisasikan rencana tersebut, Tofik mengaku pihaknya akan terus berkoordinasi dengan beberapa perusahaan di sekitar Kelurahan Sanipah.
Ia berharap ada bantuan berupa perbaikan infrastruktur jalan melalui kontribusi tanggung jawab sosial perusahaan atau CSR.
Hal itu dilakukan mengingat perbaikan jalan menuju tempat wisata tersebut belum masuk pada rencana APBD Kukar.
“Sementara kami masih terus koordinasikan lewat CSR perusahaan, karena CSR hampir tiap tahun membantu program Sanipah. Arahnya tetap ke sana,” jelasnya.
Ia berharap agar Dinas Pariwisata Kukar bisa memperhatikan dan melirik potensi wisata tersebut.
Ke depan, Tofik juga akan mengupayakan adanya Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis), hal tersebut dilakukan agar potensi wisata dikelola oleh pengurus karang taruna setempat.
“Kalau Pokdarwis kan bisa dikelola oleh karang taruna, harapannya begitu. Intinya kami mau mengembangkan, kami berupaya ke arah itu semoga bisa segera dikembangkan,” tutupnya.
[Rfr | Ard | Ads Kominfo Kukar].