
Infokaltim.id, Tenggarong- Kukar Siap Kerja merupakan salah satu program Bupati Kukar Edi Damansyah dan Wakil Bupati Rendi Solihin yang tertuang dalam RPJMD Kukar Idaman tahun 2021-2026.
Realisasi program yang tertuang di dalam visi misi Edi dan Rendi tersebut salah satunya menyediakan pelatihan bagi masyarakat Kukar yang siap bekerja.
Bupati Kukar Edi Damansyah mengungkapkan langkah tersebut dilakukan pihaknya untuk menyiapkan calon pekerja yang berkompeten di bidangnya masing-masing.
Sehingga dengan itu Edi menekankan kepada perusahaan agar tidak lagi melakukan perekrutan hanya bagi masyarakat yang sudah memiliki pengalaman kerja.
“Kalau persyaratan itu disampaikan sama saja dengan tidak memberikan kesempatan kerja bagi generasi di Kukar,” ucap Edi, Senin (01/05/2023).
Edi melanjutkan, ketika program pelatihan dilakukan, ia akan berkolaborasi dengan perusahaan agar masyarakat Kukar yang sudah mengikuti pelatihan untuk direkrut oleh perusahaan sesuai bidang keahlian.
“Memang ruang lingkupnya belum terlalu besar tapi terus disuarakan agar perusahaan bisa merekrut tenaga kerja di Kukar,” katanya.
Ia melanjutkan ketika pemerintah telah bekerjasama dengan perusahaan sehingga ke depan perekrutan pekerja harus melalui Disnakertrans Kukar.
Edi mengaku Program Kukar Kerja tersebut disiapkan untuk melatih generasi di Kukar yang siap bekerja.
“Kita akan fasilitasi dan kita salurkan ke beberapa perusahaan yang membutuhkan tenaga kerja,” ujarnya.
[Rfr | Ard | Ads Kominfo Kukar].