Minggu, April 20, 2025
BerandaBeritaDPRD Samarinda Ikut Soroti Masalah Pemblokiran di Nusyirwan Ismail, Minta Pemkot Turut...

DPRD Samarinda Ikut Soroti Masalah Pemblokiran di Nusyirwan Ismail, Minta Pemkot Turut Selesaikan

Infokaltim.id, Samarinda- Ketua Fraksi Demokrat DPRD Samarinda, Joni Sinatra Ginting meminta Dinas Perhubungan (Dishub) agar ikut andil dalam menyelesaikan persoalan masyarakat yang saat ini mereka sedang memblokir Jalan Nusyirwan Ismail, Kelurahan Lok Bahu yang sesuai informasi sebagian pembebasan lahan warga itu belum dibayarkan.

Menurutnya, jika permasalahan itu tidak diselesaikan secara cepat, dirinya khawatir permasalahan itu akan berlarut-larut, sehingga berdampak pada aktivitas masyarakat terhambat akibat masalah yang tak kunjung diselesaikan.

“Imbasnya juga pasti pada ekonomi masyarakat,” sebut Ginting, Kamis (13/04/2023).

Dirinya meminta para pemimpin harus punya niat yang kuat mengurai permasalahan yang tengah terjadi di Samarinda. Karena ini juga hak dan kewajiban seorang memimpin dengan warganya jika terdapat masalah yang amat serius.

Kalau itu ranahnya provinsi maka Pemkot Samarinda juga harus mempunyai inisiatif untuk melakukan komunikasi dan koordinasi dengan pihak Pemprov Kaltim sehingga dapat menemukan titik terang kepada warga.

“Karena masalahnya ini berada di Kota Samarinda, ya tentu pemimpin adan instansi yang berkaitan harus mempunyai andil dalam menyelesaikan persoalan ini, persoalannya kan hanya bayar saja,” pungkasnya.

Saat ini memang dampaknya luar biasanya, banyak masyarakat juga mengeluh, belum lagi angkutan kendaraan besar juga mengeluh. Terpaksa mereka harus melintas jalan perkotaan itu membahayakan juga bagi pengendara di perkotaan, apalagi dilarang lewat pada siang hari.

“Kami berharap masalah ini secepatnya diselesaikan supaya masyarakat bisa membuka akses kembali,” harapnya.

[Ard|Ads]

RELATED ARTICLES

Most Popular