Minggu, April 20, 2025
BerandaBeritaKeluhan Jalan Berlubang Masih jadi Persoalan, Sani Bakal Lakukan Perbaikan Mandiri

Keluhan Jalan Berlubang Masih jadi Persoalan, Sani Bakal Lakukan Perbaikan Mandiri

Infokaltim.id, Samarinda- Pemenuhan infrastruktur masih menjadi perhatian di tahun 2023 ini, salah satunya masih banyak jalanan yang berlubang bahkan di tengah Kota Samarinda.

Wakil Ketua Komisi IV DPRD Samarinda, Sani Bin Husain mejelaskan bahwa selain pendidikan dan kesehatan, lubang-lubang di jalan juga menjadi keresahan warga.

“Keluhan itu sering saya dengar terlebih kalau saya melakukan reses di Samarinda Ulu. Karena memang itu mengganggu aktivitas warga yang sering lalu lalang, rawan kecelakaan juga,” ujarnya, Minggu (25/06/2023).

Sani mengaku dirinya juga sudah mulai lelang dengan keluhan yan terus menerus masuk terkait infrastruktur dan jalan berlubang dan tidak ada penyelesaian.

Ia menilai pemerintah kota (pemkot) melalui dinas terkait kurang sigap dan tanggap untuk menyelesaikan persoalan tersebut.

“Karena sudah bertahun-tahun jalanan itu berlubang, tetapi kalau memang dari pemkot tidak ada jalan keluar, bair saya saja yang memperbaiki secara mandiri,” tegasnya.

Menurtunya, tindakan itu sudah tepat karena mengingat keluhan tersebut datang dari daerah pilihnya (dapil) untuk meningkatkan dan mendorong kemajuan di daerah tersebut.

Bahkan, ia membeberkan dirinya telah membuat pengumuman melalui postingan media sosial (medsos) pribadinya terkait persoalan tersebut.

“Melalui admin medsos saya, saya juga membuat postingan berupa selebaran pengumuman yang bertuliskan ‘dicari lubang maut di Samarinda Ulu,” ujarnya.

Ia berharap ke depannya permasalah infrastruktur yang kerap kali menjadi keluhan masyarakat ini dapat segera diatasi oleh pemerintah.

[ Anr | Ard | Ads ]

RELATED ARTICLES

Most Popular