Minggu, April 20, 2025
BerandaBeritaDPRD Samarinda Bahas Progres dan Kendala Penyerapan Anggaran Dinas Ketahanan Pangan dan...

DPRD Samarinda Bahas Progres dan Kendala Penyerapan Anggaran Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian

Infokaltim.id, Samarinda – Komisi II DPRD Samarinda telah menggelar hearing dengan Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian untuk membahas progres penyerapan anggaran 2023 serta mengidentifikasi kendala dan prioritas anggaran 2024, Kamis (20/07/2023).

Abdul Rofik, Anggota Komisi II DPRD Samarinda, menjelaskan bahwa terdapat beberapa kendala yang dihadapi oleh Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian. Salah satunya adalah alokasi anggaran yang masih terbilang cukup kecil untuk mendukung program wali kota Samarinda, yaitu membangun kawasan khusus untuk kestabilan pangan.

“Anggaran yang dialokasikan masih terlalu kecil, terutama jika kita melihat bahwa APBD kedepan akan mencapai Rp5,1 Triliun,” ungkap Rofik.

Anggota dewan bergelar doktor ini menambahkan, untuk mencapai visi wali kota dalam menciptakan ekonomi agribisnis yang modern, dibutuhkan dukungan SDM yang handal dan masyarakat yang berkompeten dalam bidang pertanian.

Rofik menekankan, jika visi ini dapat tercapai, Samarinda tidak lagi perlu bergantung pada daerah lain dalam hal pangan. Namun, realisasi rencana ini memerlukan lahan yang cukup luas, dan untuk itu diperlukan koordinasi intensif dengan bagian aset daerah.

“Anggaran yang kita butuhkan untuk realisasi ini sekitar Rp40 Milyar. Anggaran ini perlu ditambah agar visi dan misi pemerintah kota Samarinda, khususnya wali kota, dapat tercapai,” pungkasnya.

[Lin|Ads]

RELATED ARTICLES

Most Popular