Minggu, April 20, 2025
BerandaBeritaDPRD Samarinda Terus Berupaya Gencar Sosialisasi Pencegahan Stunting

DPRD Samarinda Terus Berupaya Gencar Sosialisasi Pencegahan Stunting

Infokaltim.id, Samarinda – Kasus stunting di Kota Samarinda menjadi perhatian serius bagi DPRD Samarinda. Pemerintah Kota (Pemkot) diakui masih memiliki pekerjaan rumah dalam hal ini.

Ketua Komisi IV DPRD Samarinda, Sri Puji Astuti, menekankan bahwa stunting bukan hanya soal ekonomi, tetapi juga pola asuh. “Kami akan aktif edukasi masyarakat tentang ini,” ucapnya.

“Sebuah generasi yang sehat dan cerdas adalah aset penting untuk pembangunan,” jelas Puji. Dengan kata lain, stunting menjadi masalah yang sangat serius.

Puji menjelaskan bahwa stunting dapat memberikan dampak jangka panjang bagi anak saat dewasa. Itu menjadi alasan serius mengapa masalah ini harus segera ditangani.

Menurut Puji, edukasi akan sangat penting dalam upaya mengatasi stunting. “Stunting bisa disebabkan karena orang tua tidak paham tentang pemberian gizi anak,” jelasnya.

Puji juga menambahkan bahwa DPRD Samarinda akan mendukung penuh setiap langkah yang diambil Pemkot Samarinda. “Ini berhubungan dengan keberlangsungan hidup masyarakat,” kata Puji.

Ia menuturkan, penanganan stunting memerlukan pendekatan taktis dan payung hukum yang jelas. “Kami akan terus mengupayakan sosialisasi stunting dan memantau perkembangannya,” tutup Puji.

[Lin|Ads]

RELATED ARTICLES

Most Popular