Senin, April 21, 2025
BerandaBeritaGelar Dies Natalis ke-26, SMA Negeri 1 Sangatta Ingin Ciptakan Jiwa Siswa...

Gelar Dies Natalis ke-26, SMA Negeri 1 Sangatta Ingin Ciptakan Jiwa Siswa Menjadi Enterpreneurship

Infokaltim.id, Sangatta– SMA Negeri 1 Sangatta Utara (Smansatara) menggelar Dies Natalis ke-26 diselenggarakan dengan meriah dengan berbagai pentas senin yang ditampilkan oleh sisa-siswi dan guru-guru. Kegiatan itu berlangsung di Halama Sekolah Jalan AW Syaharani, Kamis (03/08/2023).

Kepala Sekolah SMA Negeri 1 Sangatta Utara, Tatik Widayani mengatakan, pihaknya mengapresiasi keinginan para siswa untuk merayakan HUT sekolah ke 26 tersebut.

“Ini menjadi wadah para siswa dalam merayakan HUT sekolah yang diisi dengan kreatifitas-kreatifitas siswa,” ujarnya.

Tatik menjelaskan, penyelenggaraan Dies Natalis ini menjadi rutinitas tahunan yang kerap dilakukan yang diisis dengan pentas seni dan kegiatan bazar. Hal itu, untuk membangkitkan dan menggali jiwa enterpreneur para siswa.

“Jiwa enterpreneur siswa digali, jadi tidak hanya dipelajaran tapi di kegiatan-kegiatan seperti ini bakat terpendam siswa bisa disalurkan,” ucapnya.

Sementara itu, Perwakilan Cabang Dinas Pendidikan Provinsi Kalimantan Timur, I Ketut Puriata, juga menyambut baik adanya kegiatan-kegiatan yang digelar Smansatara itu.

“Dies Natalis ini bagus sekali diselenggarakan di sekolah-sekolah, disamping untuk memberikan ruang kepada siswa dalam berkreatifitas juga dapat memunculkan bakat dan minat,” ujar Ketut.

Selain itu, sekolah dapat memiliki kegiatan-kegiatan yang memicu kreativitas siswa untuk berpikir kritis pada saat nantinya hidup di masyarakat.

“Kami dari cabang Dinas Pendidikan mendukung kegiatan ini,” pungkasnya.

Sebagai informasi, selain Bazar yang tenantnya di isi oleh XI dan XII, pentas seni menampilkan tari tradisional, nyanyi solo, dance modern, Band, Seni Pencak Silat dan lainnya.

[Hms|Ard|Ads Kominfo kutim]

RELATED ARTICLES

Most Popular