Infokaltim.id, Tenggarong- Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kutai Kartanegara (Kukar), Abdul Rasid menyampaikan ucapan HUT ke-78 RI kepada seluruh masyarakat Kukar.
Momentum kemerdekaan kali ini, Abdul Rasid berpesan agar seluruh masyarakat Kukar bisa memaksimalkan peran sehingga kemerdekaan dapat dirayakan dengan baik.
“Semoga dengan HUT RI kali ini, Kukar bisa lebih baik dan lebih maju lagi dan bisa mensejahterakan masyarakatnya,” kata Rasid, Rabu (16/08/2023) malam, setelah melaksanakan rapat paripurna.
Menyambut perpindahan IKN, politisi dari Partai Golkar tersebut juga berpesan agar anak muda Kukar dapat mengambil peran yang maksimal.
Anak muda Kukar, kata Anggota Dewan dari Dapil 1 Tenggarong itu harus mempersiapkan diri dalam hal pendidikan, pengetahuan, kekuatan mental sehingga dapat menyongsong perpindahan IKN di sebagian wilayah Kukar.
“Pemuda Kutai Kartanegara ar harus mempersiapkan segala hal terutama pendidikannya maupun pengetahuan untuk memajukan Kutai Kartanegara ke depannya,” pungkasnya
[Rfr|Anl|Ads DPRD Kukar]