Selasa, April 22, 2025
BerandaBeritaKetua DPRD kukar Abdul Rasid Dukung Percepatan Pembangunan Taman di Tenggarong

Ketua DPRD kukar Abdul Rasid Dukung Percepatan Pembangunan Taman di Tenggarong

Infokaltim.id, Tenggarong- Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) Abdul Rasid sangat mendukung proses pembangunan beberapa taman di Kecamatan Tenggarong Kukar.

Sejumlah taman tersebut kini sedang dilakukan pembangunan. Targetnya akan diselesaikan di akhir tahun 2023 ini salah satunya taman di depan Museum Mulawarman Tenggarong.

Diketahui pembangunan sejumlah taman ini merupakan hasil dari bantuan beberapa perusahaan yang beroperasi di Kukar melalui anggaran TJSP. Tujuannya untuk mewujudkan Kota Tenggarong sebagai Kota Budaya.

Anggota dewan dari Partai Golkar tersebut mengapresiasi para perusahaan yang terlibat dalam proses pembangunan untuk memajukan daerah Kukar.

“Saya sangat mendukung pembangunan yang dilakukan pemerintah dan perusahaan ini. Ini merupakan bagian dari membangun Kukar menjadi agar menjadi lebih baik lagi,” kata Abdul Rasid pada Jumat (25/08/2023).

Anggota dewan dari Dapil 1 Tenggarong ini berharap pembangunan taman ke depannya dapat memacu para perusahaan lain untuk ikut terlibat dan berpartisipasi untuk membangun daerah Kukar.

Ia menginginkan agar seluruh perusahaan di Kukar untuk sama-sama membangun Kukar.

“Kalau bisa semua perusahaan itu meninggalkan kesan positif bagi kita, karena mereka mencari uang di tempat kita. Kami di DPRD kukar akan terus mendukung selama itu menyangkut kepentingan masyarakat,” pungkasnya.

[Rfr|Anl|Ads DPRD Kukar]

RELATED ARTICLES

Most Popular