Minggu, April 20, 2025
BerandaBeritaBahas Pembangunan Masjid di SMAN 2 Tenggarong, Komisi III DPRD Kukar Laksanakan...

Bahas Pembangunan Masjid di SMAN 2 Tenggarong, Komisi III DPRD Kukar Laksanakan RDP

Infokaltim.id, Tenggarong- Komisi III DPRD Kukar mengundang beberapa pihak seperti Disdikbud, Dinas PU, Kesra dan beberapa perusahaan di Kukar, di antaranya Grup Bayan Resource, PT. MHU, PT Bara Multi untuk melaksanakan RDP di Ruang Banmus DPRD Kukar, Selasa (29/08/2023).

Rapat yang membahas terkait rencana pembangunan masjid di SMA Negeri 2 Tenggarong itu dipimpin oleh Ahmad Yani yang didampingi oleh Saparuddin Pabonglean.

Setelah menerima masukan dari beberapa pihak yang mewakili Pemkab Kukar, dalam rapat tersebut Yani menyebutkan bahwa mendirikan bangunan terutama masjid di tanah milik pemerintah sedikit lebih rumit karena persoalan regulasi.

Pembangunan masjid tersebut kata dia atas permintaan pihak komite dan kepala sekolah SMA Negeri 2 Tenggarong.

“Karena itu permintaan pihak komite dan sekolah. Tempatnya strategis dan itu tidak hanya digunakan untuk siswa sekolah saja namun juga masyarakat umum,” ungkap Yani.

Alasan pembangunan masjid tersebut lantaran SMA N 2 Tenggarong memiliki ribuan siswa. Karena itu jika masih memakai masjid yang sebelumnya para siswa harus melaksanakan ibadah secara bergantian.

Rencana pembangunan masjid tersebut, diharapkan Yani sebagai role model. Ia pun mendorong agar pihak ketiga dapat terlibat untuk mengadakan pembangunan.

Ia mendorong para perusahaan yang beroperasi di Kukar, lantaran pembangunan masjid tersebut kata Yani tidak bisa dilaksanakan melalui APBD.

Sebelumnya, beberapa kali pihaknya telah menganggarkan dana melalui pokir hanya saja Disdikbud, Kesra, Dinas PU hingga pihak Kecamatan Tenggarong tidak dapat menyerap anggaran karena persoalan regulasi.

“Untuk membangun itu, kami sudah meminta semua perusahaan untuk berkontribusi melalui CSR atau dana dari pihak ketiga lainnya yang tidak mengikat. Saya rasa kalau ini bisa terjalin atau terwujud ini juga menambah keimanan dan ketakwaan masyarakat kota Tenggarong,” ujar Yani.

Selain membangun masjid untuk siswa sekolah dan masyarakat umum, Yani juga berencana untuk mengembangkan ekonomi di sekitar masjid. Para pelaku UMKM akan dilibatkan agar perputaran ekonomi masyarakat terus berjalan.

“Lokasinya di jalan poros juga nanti bisa menjadi wisata religi karena bisa kita adakan UMKM untuk perputaran ekonomi. Mudah-mudahan bisa terwujud karena siswanya banyak agar sholat tidak bergantian, jadi kalau ada masjid besar jadi bisa digunakan oleh sekolah maupun masyarakat,” pungkasnya.

[Rfr|Anl|Ads DPRD Kukar]

RELATED ARTICLES

Most Popular