Minggu, April 20, 2025
BerandaBeritaAbdul Rasid Apresiasi Gerakan Pangan Murah yang Diselenggarakan Pemkab Kukar di Sejumlah...

Abdul Rasid Apresiasi Gerakan Pangan Murah yang Diselenggarakan Pemkab Kukar di Sejumlah Kecamatan

Infokaltim.id, Tenggarong- Ketua DPRD Kukar, Abdul Rasid mengapresiasi kegiatan gerakan pangan murah yang dilaksanakan oleh Pemkab Kukar melalui Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kukar belum lama ini.

Selain memperingati hari pangan sedunia, gerakan yang rutin dilaksanakan oleh Pemkab Kukar ini juga dinilai membantu meringankan beban masyarakat dalam menekan mahalnya harga di pasaran atau menekan inflasi.

“Kami di DPRD mengapresiasi pelaksanaan pasar murah yang dilaksanakan Pemkab melalui Disperindag ini setidaknya kegiatan ini membantu dari kondisi ekonomi masyarakat atau pengeluarannya,” kata Abdul Rasid baru-baru ini.

Saat ini, kata Rasid masih banyak masyarakat yang kesulitan secara ekonomi, dengan hadirnya kegiatan tersebut dinilai mengurangi beban masyarakat.

Ia pun mendorong agar gerakan ini juga melibatkan pihak swasta agar dapat sama-sama membantu meringankan beban masyarakat.

Diketahui dalam operasi pasar murah yang dilaksanakan di sejumlah wilayah dan kecamatan ini, Pemkab Kukar menyiapkan beragam kebutuhan pokok seperti minyak goreng beras gula pasir dan kebutuhan dapur lainnya.

[Rfr|Anl|Ads DPRD Kukar]

RELATED ARTICLES

Most Popular