
Infokaltim.id, Samarinda- Jajaran DPRD Samarinda menggelar rapat paripurna internal membahas sejumlah agenda yang akan dilaksanakan oleh para legislator di Basuki Rahmat tersebut, pada Kamis (23/11/2023) di Gedung DPRD Samarinda.
Ketua Komisi III DPRD Samarinda, Angkasa Jaya pun turut hadir dalam rapat paripurna internal Kemarin DPRD Samarinda Masa Persidangan III Tahun 2023 tersebut.
“Rapat seluruh pimpinan DPRD Samarinda, kami membahas laporan reses Anggota DPRD Samarinda di bulan November 2023 ini, karena reses sudah dijalankan jadi ini akan kami laporkan terkait aspirasi masyarakat selama kami menggelar reses,” ungkap Angkasa.
Kemudian, disebutkan Angkasa, bahwa pihaknya juga melakukan rapat membahas penyampaian hasil pelaksanaan rencana kerja Alat Kelengkapan Dewan (AKD) DPRD Samarinda tahun 2023.
“Karena ada perubahan susunan AKD dari Fraksi PKS,” sebutnya.
Selain itu, dalam rapat tersebut pihaknya membahas menyampaikan laporan kegiatan Pansus III penyebarluasan Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) Samarinda tentang Pecegahan, Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan.
“Nanti kami akan menyerap aspirasi masyarakat terkait raperda ini sebagai wujud melibatkan masyarakat untuk kesempurnaan dan penyusunan raperda ini, dalam bentuk sosialisasi kepada masyarakat di wilayah Kota Samarinda,” pungkasnya.
[ard|ads]