Senin, April 21, 2025
BerandaBeritaDPRD Samarinda Tegaskan Pemkot Agar Tak Luput Perhatiannya ke Pembangunan SDM, Jangan...

DPRD Samarinda Tegaskan Pemkot Agar Tak Luput Perhatiannya ke Pembangunan SDM, Jangan Hanya Fokus Bangun Fisik Saja

Infokaltim.id, Samarinda- Wakil Ketua Komisi IV DPRD Samarinda, Sani Bin Husain menyampaikan pentingnnya pembangunan sumber daya manusia (SDM) di Kota Tepian.

Bagaimana tidak, menurut Sani bahwa pembangunan SDM itu merupakan modal bagi semua kota untuk kemajuan dan peradaban daerah. Sehingga sangat diperlukan untuk membangun SDM mulai fasilitas misalkan lembaga pendidikan maupun biaya-biaya pendidikan yang terjangkau.

“Jangan sampai hanya terfokus pembangunan fisik saja tetapi yang paling penting ialah pembangunan sumber daya manusia sebagai harapan untuk kota Samarinda ke depan,” pungkasnya, di Gedung DPRD Samarinda Jalan Basuki Rahmat, Senin (22/01/2024).

Dia menegaskan, jangan sampai ada anak-anak yang tidak sekolah, tidak bisa menikmati masa kecil dan pendidikannya.

Dikatakan Politikus PKS itu, bahwa pihaknya juga sudah melakukan sidak ke sejumlah fasilitas pendidikan, mereka menemukan banyak sekolah SD dan SMP yang masih kekurangan sarana dan prasarananya.

“Yang utama sekolah-sekolah yang rusak dan butuh pembangunan mohon diperhatikan, serta kecamatan atau kelurahan yang dalam sisi ketersediaan sekolah yang terbatas harus disediakan karna kita sistem zonasi jangan sampai kita sekolah jauh sekali dan yang terakhir fasilitas pendidikan sekolah harus dilengkapi dari lab, kantin dan UKS,” ujarnya.

Selain itu, Sani menginginkan agar Pemkot Samarinda melalui Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) terus mengantisipasi 3 hal ancaman bencana di Samarinda yaitu banjir, longsor dan kebakaran di areal sekitar lembaga pendidikan.

“Kami (komisi IV DPRD Samarinda, red) telah menyusun Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) tentang Satuan Pendidikan Aman Bencana yang bertujuan sebagai landasan hukum dan mekanisme penanganan bencana di sektor pendidikan yang mana melibatkan anak-anak sebagai kelompok rentan,” bebernya.

“Kami sudah melakukan studi banding ke Yogyakarta dan pasti kami akan rampungkan Raperda itu segera dan kami yakin Pak Wali kota Andi Harun pasti mendukung upaya-upaya tersebut,” tangkas Wakil Ketua Komisi IV.

[Ysr|anl]

RELATED ARTICLES

Most Popular