Minggu, April 20, 2025
BerandaBeritaAnggap Toilet Portabel Itu Penting, DPRD Samarinda Minta Pemkot Segera Diusulkan

Anggap Toilet Portabel Itu Penting, DPRD Samarinda Minta Pemkot Segera Diusulkan

Infokaltim.id, Samarinda- Ketua Komisi III DPRD Kota Samarinda, Angkasa Jaya Djoerani meminta agar program toilet portabel yang telah direncanakan oleh Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) itu harusnya segera dieksekusi.

Karena bagi Angkasa, toilet portabel itu sangat penting bagi masyarakat ketika menghadapi situasi bencana alam. Itu juga sudah masuk dalam pengusulan program ini, BPBD telah berkoordinasi dengan DPRD pada tahun 2023 dan merencanakan pengadaannya menggunakan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) tahun 2024.

“Kami sudah usulkan ke Pemkot (Pemerintah Kota) dengan pengadaan toilet portabel karena itu sangat penting kalau ada bencana,” ungkap Angkasa Jaya Djoerani.

Politikus PDIP itu menginginkan agar rencana itu direalisasikan agar memberikan manfaat kepada masyarakat Kota Tepian.

Dirinya juga mengharapkan BPBD segera melakukan pemetaan jumlah toilet portabel yang harus disediakan untuk masyarakat.

“Kita minta hal ini agar segera direalisasikan,” tukasnya.

[hrd|ads]

RELATED ARTICLES

Most Popular