
Infokaltim.id, Samarinda – Sekretaris Komisi IV DPRD Samarinda, Deni Hakim Anwar menyambut baik rencana Pemerintah Kota (Pemkot) Samarinda yang ingin membangun sekolah internasional.
Menurut Deni, sesuai dengan rencana pemkot, khususnya Wali Kota Samarinda Andi Harun, pihaknya juga memberikan dukungan.
“Hanya tadi yang menjadi catatan kita, kita ingin bahwa nanti secara internasional, bukan hanya dari bangunannya dan fasilitasnya saja,” ujar Deni, Senin (5/2/2024).
Dirinya meminta tenaga pendidik harus duperhatikan, yang diharapakan bisa mendapatkan hak-hak sesuai. Jangan sampai nanti honor dan tunjangannya masih dibawah Upah Minimum Kota (UMK).
“Itu, lalu selanjutnya yang kita harapkan tidak hanya sekolah internasional saja. Tapi perhatian terhadap sekolah-sekolah lain yang ada di Samarinda,” urainya.
Politisi Fraksi Gerindra itu juga memperhatikan bahwa masih banyak sarana dan pra sarana (sapras) sekolah lain di Kota Samarinda yang perlu dibenahi.
“Masih banyak sapras di sekolah lain yang belum memadai, ini yang kita harapkan bisa menjadi perhatian dari Pemkot Samarinda disamping pembangunan sekolah internasional ini,” terangnya.
Menurutnya, dua hal penting yang harus beriringan terwujud. Sekolah internasional terbangun, dan perbaikan sapras sekola lainnya juga diperbaiki.
“Supaya kita ingin Samarinda betul-betul beradab, artinya peradaban maju, baik secara pendidikan, kesehatan dan perekonomian, juga lainnya,” pungkasnya.
[Anr|Anl|Ads]