Infokaltim.id Tenggarong- Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar), Abdul Rasid, mendorong pengembangan Sumber Daya Manusia (SDM) khususnya di bidang olahraga.
Hal ini disampaikan Abdul Rasid seusai membuka kejuaraan bulu tangkis yang diselenggrakan DPRD Kukar belum lama ini.
Menurut Rasid, pembinaan, pengembangan, dan pemberdayaan generasi muda merupakan kunci dalam menjawab tantangan di era globalisasi.
“Salah satu contohnya adalah turnamen yang kita laksanakan hari ini sebagai bentuk pembangunan SDM. Mudah-mudahan atlet kita dapat memanfaatkan turnamen ini untuk mengukur kemampuannya,” ujar Rasid.
Turnamen Ketua DPRD Kukar Cup 2024, yang telah berulang kali diadakan, menjadi salah satu wujud nyata dari komitmen DPRD Kukar dalam mengembangkan SDM di bidang olahraga.
“Turnamen bulutangkis ini sudah kita laksanakan beberapa kali. Itu artinya kita konsisten untuk mengembangkan SDM di bidang olahraga,” sambung Rasid.
Rasid juga menegaskan bahwa pihaknya akan melakukan pengawasan secara terukur dan evaluasi terhadap program-program olahraga yang dilaksanakan.
Kata dia, evaluasi tersebut akan dilakukan oleh Dinas Kepemudaan dan Olahraga (Dispora) Kukar melalui bidang peningkatan prestasi olahraga, sebagai bahan rekomendasi untuk pelaksanaan kegiatan selanjutnya.
“Kami berkomitmen agar pembinaan SDM melalui bidang olahraga ini berlanjut terus-menerus,” tegas Rasid.
Ia berharap dengan adanya kegiatan seperti turnamen dan program pengembangan lainnya, dapat memberikan dampak positif dan signifikan dalam peningkatan prestasi dan kualitas generasi muda di Kukar.
Selain itu, Rasid mengajak seluruh elemen masyarakat untuk mendukung dan berpartisipasi aktif dalam upaya pengembangan SDM, terutama di bidang olahraga.
“Kerja sama dan dukungan dari semua pihak sangat penting untuk mencapai tujuan kita bersama dalam memajukan generasi penerus yang kreatif dan berprestasi,” tutup Rasid.
[Adv|DPRD Kukar]