Minggu, April 20, 2025
BerandaBeritaMeriahkan Hari Kemerdekaan, Jajaran Pemkab Kukar Gelar Eksibisi Mini Soccer

Meriahkan Hari Kemerdekaan, Jajaran Pemkab Kukar Gelar Eksibisi Mini Soccer

Infokaltim,id Temggar– Memeriahkan Hari Kemerdekaan ke-79 Republik Indonesia (RI), jajaran Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kutai Kartanegara (Kukar) menggelar pertandingan persahabatan, bersama camat dan sekretaris dinas (sekdis). Berlangsung di Lapangan Mini Soccer Aji Imbut, Tenggarong Seberang, pada Senin (19/8/2024).

Sekretaris Daerah (Sekda) Kukar, Sunggono, mengatakan kegiatan ini untuk menyemarakkan rangkaian Hari Kemerdekaan dengan berolahraga bersama. Sekaligus menjalin silaturahmi bersama para kepala OPD dan camat se-Kukar.

Meski diakuinya dilaksanakan secara spontanitas, namun kegiatan ini sukses mempererat dan meningkatkan komunikasi dan silaturahmi. Terlepas dari rutinitas menjalankan tugasnya masing-masing.

Pertandingan yang berjalan sengit, akhirnya berkesudahan untuk kemenangan Tim Setkab Kukar dan Kepala Dinas yang dipimpin Sunggono, dengan skor akhir 6-3. Namun dikatakan Sunggono, bukan hal menang ataupun kalah. Tetapi kerja sama, kesolidan dan koordinasi yang terbangun dengan baik.

“Dan disini terlihat sekali kelincahan dan semangat berolahraga yang terpendam dari para pejabat di lingkungan Pemkab Kukar yang tak kalah bersaing seperti para atlit lainnya,” ujar Sunggono.

Ia pun mengakui, bahwa selama ini pihaknya sudah menjalankan rutinitas yang padat dan menyita waktu. Diharapkan dengan pertandingan persahabatan ini, mampu mengurangi rasa kejenuhan. “Bisa saling bercengkarama penuh keakraban dan mengingat masa masa muda saat gemar berolahraga,” tutup Sunggono.

[Anl|Ads]

RELATED ARTICLES

Most Popular