Infoklatim,id Tenggarong- Rahmat Dermawan, anggota DPRD Kutai Kartanegara (Kukar) yang baru dilantik, menegaskan komitmennya untuk memperjuangkan aspirasi masyarakat, khususnya di wilayah pesisir.
Pelantikan yang berlangsung meriah di Gedung Sekretariat DPRD Kukar pada Rabu (14/8/2024) disaksikan oleh para pejabat, tokoh masyarakat, pendukung, dan simpatisan.
Kepada awak media, Rahmat mengungkapkan bahwa jabatan yang ia sandang saat ini merupakan hasil dari kerja keras dan dedikasinya dalam mendampingi masyarakat selama belasan tahun.
Ia merupakan dewan pendatang baru yang memenangkan pemilihan legislatif di dapil IV Kecamatan Sanga-Sanga, Muara Jawa dan Samboja.
Ia merasa terhormat atas kepercayaan yang diberikan masyarakat dan berjanji akan menjalankan amanah tersebut dengan sebaik-baiknya.
“Saya akan fokus pada pengembangan kapasitas masyarakat di wilayah pesisir. Peningkatan kualitas pendidikan dan pelatihan keterampilan menjadi prioritas agar masyarakat lokal dapat ikut serta dalam pembangunan Ibu Kota Nusantara (IKN),” tegas Rahmat.
Sebagai wakil rakyat, Rahmat tidak hanya akan membuat kebijakan, tetapi juga memastikan bahwa kebijakan tersebut benar-benar bermanfaat bagi masyarakat.
Ia mengaku siap ditempatkan di komisi manapun dan akan selalu terbuka terhadap aspirasi rakyat.
“Saya siap menjalankan tugas ini dengan penuh integritas dan tanggung jawab. Tugas saya adalah memastikan suara masyarakat terwakili di DPRD,” tutup Rahmat.
[Adv|DPRD Kukar]