Infokaltim,id Tenggarong- Dalam rangka memeriahkan Festival Erau Adat Kutai 2024, DPRD Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) turut ambil bagian dengan menggelar Expo di Stadion Rondong Demang, Tenggarong.
Kegiatan ini berlangsung dari 21 hingga 29 September 2024 dan menghadirkan berbagai informasi serta hiburan bagi masyarakat.
Sekretaris DPRD Kukar, M. Ridha Darmawan, menjelaskan bahwa Expo ini merupakan salah satu bentuk partisipasi DPRD dalam menyemarakkan perayaan budaya tahunan tersebut.
“Kita DPRD Kukar ikut meramaikan festival Erau Adat Kutai dengan mengadakan pameran di sana,” ujar Ridha, Kamis (26/9/2024).
Dalam Expo tersebut, DPRD Kukar menyediakan stan khusus yang menyajikan berbagai informasi mengenai aktivitas dewan, seperti rapat-rapat dengan masyarakat, konsultasi dengan Organisasi Perangkat Daerah (OPD), serta sidang paripurna.
Ridha menyebut, stan tersebut bertujuan untuk memberikan pemahaman lebih kepada masyarakat mengenai peran dan fungsi DPRD dalam pemerintahan.
“Stan kami akan menampilkan informasi terkait kegiatan DPRD, mulai dari rapat dengan masyarakat hingga sidang paripurna. Kami ingin masyarakat lebih memahami apa yang dikerjakan DPRD Kukar,” jelas Ridha.
Selain itu, pengunjung Expo juga dapat melihat hasil-hasil kunjungan anggota dewan ke berbagai kecamatan di Daerah Pemilihan (Dapil) mereka.
Kata dia, kunjungan ini dianggap sangat bermanfaat bagi masyarakat dalam menyuarakan aspirasi mereka.
“Masyarakat juga dapat mengakses informasi DPRD melalui situs Jaringan Dokumentasi dan Informasi Hukum (JDIH) yang resmi,” sambung Ridha.
Untuk menarik minat pengunjung, DPRD Kukar juga menyelenggarakan berbagai permainan dengan hadiah menarik, termasuk sembako, minyak, dan makanan ringan.
“Kita di Sekretariat ingin berbagi sedikit rezeki kepada masyarakat, sesuai dengan anggaran yang tersedia,” tutup Ridha.
[Adv|DPRD Kukar]