Infokaltim.id, Bontang- Pelantikan Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Bontang pada Kamis (15/8/2024) menandai periode ketiga bagi Rustam sebagai wakil rakyat. Kembali terpilih untuk periode 2024-2029, Rustam mengungkapkan rasa syukurnya atas dukungan yang diterima.
Rustam memulai karier politiknya di DPRD Bontang pada pemilihan legislatif 2014-2019 dan menjabat sebagai Ketua Komisi III. Pada periode kedua (2020-2024), ia berpindah menjadi Ketua Komisi II. “Alhamdulillah, ini semua berkat dukungan dari teman-teman, media, dan yang terpenting, pemilih saya. Saya sangat bersyukur dapat melanjutkan amanah ini,” ujar Rustam dalam wawancara.
Ia menegaskan bahwa terpilihnya kembali adalah suatu amanah besar yang harus dijalankan dengan penuh tanggung jawab. Dengan pengalaman yang dimilikinya, Rustam memahami pentingnya komunikasi efektif dengan masyarakat. “Ke depan, saya akan terus mendengarkan dan memperjuangkan aspirasi masyarakat. Setelah dilantik, saya bukan lagi milik perorangan, tetapi menjadi bagian dari seluruh masyarakat Bontang,” tambahnya.
Rustam berkomitmen untuk menjalankan visi misinya sesuai dengan janji yang disampaikan saat kampanye. Ia ingin memastikan bahwa setiap keputusan yang diambil di DPRD sejalan dengan kepentingan dan kebutuhan masyarakat.
Saat ditanya mengenai posisi di komisi yang diinginkan, Rustam menjelaskan bahwa berdasarkan pengalaman, ia banyak terlibat dalam pengawasan anggaran daerah dan perekonomian. “Dari partai sendiri, saya berharap bisa kembali di Komisi II,” tutupnya, menunjukkan tekad untuk terus berkontribusi dalam memajukan Kota Bontang.
Rustam, merupakan politisi dari partai Golongan Karya (Golkar). Golkar beberapa kali memenangkan suara terbanyak pada pemilihan legislatif (Pileg) baik di 2019 lalu, maupun Pileg Tahun 2024 ini. Dimana Partai Golkar mampu mendapatkan jatah kursi parlemen sebanyak 7 kursi.
[Ryu|Adv DPRD Bontang]