Infokaltim.id, Bontang- Bontang City Carnival (BCC) 2024 kembali memukau ribuan masyarakat dengan acara yang spektakuler. Kemeriahan acara tahun ini mendapatkan pujian dari berbagai pihak, termasuk harapan agar BCC di tahun 2025 bisa lebih spektakuler lagi. Salah satu yang menjadi sorotan utama adalah partisipasi 2.300 penari yang menampilkan tarian kolosal di perayaan tersebut.
Anggota DPRD Kota Bontang Muhammad Sahib yang juga Wakil Ketua Komisi C menyatakan keyakinannya bahwa Bontang memiliki potensi besar untuk memecahkan rekor Museum Rekor Dunia Indonesia (MURI) di tahun mendatang. “Penampilan 2.300 penari itu sangat mengesankan.
Saya melihat ini sebagai kesempatan besar bagi Bontang untuk masuk MURI. Jika tahun ini belum bisa, pemerintah perlu menyusun strategi untuk memecahkan rekor MURI atas penari kolosal di BCC tahun depan,” ujar Muhammad Sahib, Sabtu (19/10/2024).
Selain itu, apresiasi juga disampaikan kepada para pelajar yang berpartisipasi dalam Bontang City Carnival. Partisipasi pelajar dianggap sebagai salah satu elemen penting dalam keberhasilan acara, sekaligus menjadi bentuk pelestarian budaya sejak dini.
“Kita perlu memberikan apresiasi yang besar kepada para pelajar yang turut serta dalam acara ini. Mereka telah menunjukkan semangat tinggi dalam melestarikan budaya lokal dan menjadikan BCC semakin semarak,” lanjutnya.
Harapan besar pun disampaikan Muhammad Sahib agar Bontang City Carnival di tahun 2025 bisa lebih meriah dan lebih spektakuler lagi, tidak hanya sebagai ajang budaya tetapi juga sebagai momentum untuk menempatkan Bontang di kancah nasional dengan rekor yang membanggakan.
“Semoga ke depan bisa lebih spektakuler lagi, untuk yang tahun ini saya cukup puas dan memang sudah spektakuler,” pungkasnya.
[Ryu|Adv DPRD Bontang]