Infokaltim.id, PPU- Anggota DPRD Penajam Paser Utara (PPU), Irawan Heru, menekankan pentingnya bagi Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) PPU untuk lebih memaksimalkan penyebaran informasi terkait berbagai kegiatan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) PPU. Menurut Irawan, penyebaran berita ini sangat penting untuk menjamin transparansi atas kegiatan yang dilakukan oleh Pemkab.
“Agar masyarakat dapat mengetahui apa yang telah dan sedang dilakukan oleh pemerintah, sosialisasi harus dilakukan secara optimal,” jelasnya.
Politisi dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) ini juga menyarankan agar setiap Organisasi Perangkat Daerah (OPD) memiliki tim atau mekanisme tersendiri untuk menyebarluaskan informasi mengenai program dan capaian kinerja mereka.
“Jika memungkinkan, setiap OPD sebaiknya memiliki humas atau platform untuk mengomunikasikan program dan hasil kerjanya,” pungkasnya.
[Nla|anl|ads]