Minggu, April 20, 2025
BerandaBeritaBanyak Warga PPU yang Berobat ke Balikpapan Akibat Kualitas Layanan hingga Minimnya...

Banyak Warga PPU yang Berobat ke Balikpapan Akibat Kualitas Layanan hingga Minimnya Fasilitas RS di Penajam

Infokaltim.id, PPU– Anggota DPRD Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU), Andi Muhammad Yusuf menekankan pentingnya pengembangan fasilitas kesehatan yang memadai, terutama di Rumah Sakit Ratu Aji Putri Botung (RAPB). Ia menegaskan bahwa akses terhadap fasilitas kesehatan yang berkualitas adalah hak dasar masyarakat.

“Harapannya, rumah sakit di PPU tidak hanya berfungsi sebagai tempat rujukan, tetapi juga dapat menjadi pusat rujukan. Semua jenis penyakit harus memiliki dokter spesialis yang tersedia,” kata Andi.

Andi juga menyoroti perlunya peningkatan jumlah dokter spesialis dan fasilitas di RS RAPB agar masyarakat tidak perlu jauh-jauh ke Kota Balikpapan untuk mendapatkan perawatan kesehatan.

Ia menekankan bahwa situasi saat ini sangat meresahkan, terutama ketika rumah sakit di Balikpapan penuh, yang dapat berakibat fatal bagi pasien.

“Banyak kasus di mana pasien yang seharusnya dirujuk ke Balikpapan justru meninggal sebelum mendapat perawatan,” tandasnya.

[nla|anl|ads]

RELATED ARTICLES

Most Popular