Minggu, April 20, 2025
BerandaBeritaErwin Gelar Reses, Serap Aspirasi Warga Desa Jantur Induk

Erwin Gelar Reses, Serap Aspirasi Warga Desa Jantur Induk

Infokaltim.id, Tenggarong- Anggota DPRD Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) dari daerah pemilihan (Dapil) VI, Erwin, melaksanakan Reses Tahap III Masa Sidang I Tahun 2024 di Desa Jantur Induk, Kecamatan Muara Muntai, pada Sabtu (16/11/2024).

Reses ini menjadi ajang silaturahmi sekaligus upaya untuk menyerap aspirasi masyarakat di wilayah tersebut.

Dalam pernyataan, Anggota Komisi I tersebut menyampaikan pentingnya kegiatan ini bagi para anggota DPRD untuk memahami kebutuhan masyarakat secara langsung.

“Momentum ini sangat penting bagi kami anggota DPRD Kukar untuk mengetahui apa yang diinginkan warga yang ada di daerah pemilihan kami,” ujarnya.

Selama kegiatan, Politikus Golkar ini menerima berbagai aspirasi dari masyarakat, di antaranya penyediaan perlengkapan nelayan, transportasi sosial untuk mendukung mobilitas warga, dukungan untuk budidaya ikan, rehabilitasi rumah ibadah dan pengadaan dan perbaikan fasilitas olahraga.

Ia berkomitmen untuk menyampaikan semua aspirasi tersebut kepada Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kukar agar dapat ditindaklanjuti sesuai dengan kebutuhan masyarakat.

“Aspirasi yang disampaikan konstituen ini akan kami sampaikan kepada Pemkab Kukar agar dapat ditindaklanjuti dan bisa direalisasikan sesuai harapan masyarakat,” ungkapnya.

Dalam kesempatan ini, Erwin juga mengajak masyarakat untuk terus mendukung upaya yang dilakukan DPRD melalui dialog produktif.

Hal ini diharapkan dapat menjadi solusi atas berbagai permasalahan yang dihadapi oleh masyarakat Kukar.

“Kami siap selalu menampung aspirasi dari masyarakat untuk membangun Kukar agar lebih baik lagi,” tegasnya.

Ia menambahkan bahwa aspirasi yang disampaikan akan diperjuangkan secara optimal demi mewujudkan harapan masyarakat.

“Insya Allah akan kami perjuangkan secara optimal demi mewujudkan harapan masyarakat,” sambungnya.

[Adv|DPRD Kukar]

RELATED ARTICLES

Most Popular