Minggu, April 20, 2025
BerandaBeritaErwin Gelar Reses di Desa Liang Ilir, Tampung Aspirasi Warga

Erwin Gelar Reses di Desa Liang Ilir, Tampung Aspirasi Warga

Infokaltim.id, Tenggarong- Anggota DPRD Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) Dapil VI, Erwin kembali melaksanakan Reses, kali ini di Desa Liang Ilir, Kecamatan Kota Bangun, pada Minggu (17/11/2024).

Dalam kegiatan tersebut, Politikus Golkar menyampaikan bahwa reses ini bertujuan untuk menyerap keluhan dan menerima masukan langsung dari masyarakat guna mendukung kemajuan Kabupaten Kukar.

“Hari ini kita kembali melakukan reses dengan harapan dapat menyerap keluhan serta mendapat masukan dari masyarakat untuk kemajuan Kukar,” ujarnya.

Melalui reses ini, dia menegaskan bahwa masyarakat memiliki kesempatan untuk menyampaikan aspirasi dan usulan yang sesuai dengan potensi serta kebutuhan wilayah setempat.

“Nanti seluruh usulan dari masyarakat akan kita bahas dalam rapat di DPRD Kukar,” ungkapnya.

Ia menambahkan, kegiatan reses adalah kewajiban yang harus dilaksanakan oleh anggota DPRD untuk memastikan seluruh aspirasi masyarakat di daerah pemilihannya dapat tertampung dan diperjuangkan.

“Hari ini saya melakukan reses atau menampung aspirasi masyarakat di Dapil VI Kukar yang meliputi tujuh kecamatan,” terangnya.

Sebagai anggota Komisi I DPRD Kukar, Erwin memastikan bahwa semua masukan dari masyarakat akan diperhatikan dan diperjuangkan sesuai fungsi DPRD.

“Reses ini merupakan suatu kewajiban bagi anggota DPRD untuk melaksanakan tugas sesuai fungsinya,” pungkasnya.

Kegiatan reses ini mendapat apresiasi dari warga Desa Liang Ilir, yang berharap aspirasi mereka dapat segera diakomodasi oleh Pemerintah Kabupaten Kukar melalui perjuangan DPRD.

[Adv|DPRD Kukar]

RELATED ARTICLES

Most Popular