Sabtu, April 19, 2025
BerandaUncategorizedHairendra Soroti Potensi Pertanian Loa Kulu sebagai Penyanggah IKN Nusantara

Hairendra Soroti Potensi Pertanian Loa Kulu sebagai Penyanggah IKN Nusantara

Infokaltim.id, Tenggarong- Anggota DPRD Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) daerah pemilihan (Dapil) V Hairendra menyoroti besarnya potensi sektor pertanian di Kecamatan Loa Kulu.

Ia menyebutkan bahwa wilayah ini memiliki peran strategis sebagai salah satu penyangga Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara yang jaraknya relatif dekat.

“Seperti yang disampaikan Bapak Bupati, Loa Kulu memang menjadi daerah yang mendapat perhatian lebih dalam sektor pertanian. Hamparan lahan yang luas dan potensinya besar menjadikan kecamatan ini strategis untuk mendukung kebutuhan pangan, terutama bagi IKN,” ujarnya Rabu (20/11/2024).

Politikus PDI Perjuangan juga mengapresiasi berbagai program pemerintah yang berjalan untuk meningkatkan produksi pertanian di Loa Kulu, termasuk perhatian khusus pada Kelompok Wanita Tani (KWT).

“Alhamdulillah, program pemerintah terus berjalan. Bapak Bupati juga mendorong agar KWT lebih eksis lagi ke depan, sehingga kontribusi mereka dalam sektor pertanian bisa lebih signifikan,” katanya.

Ia menjelaskan, berbagai bantuan telah disalurkan oleh pemerintah untuk mendukung sektor pertanian di Loa Kulu.

Bantuan tersebut, mencakup infrastruktur seperti jalan usaha tani dan irigasi, serta berbagai kebutuhan petani lainnya, mulai dari pupuk, bibit, hingga alat dan mesin pertanian (alsintan).

“Bantuan berupa traktor, combine harvester, hingga excavator mini sudah disalurkan ke beberapa kelompok tani di Loa Kulu. Ini menunjukkan komitmen serius pemerintah untuk memberdayakan petani,” tambah Hairendra.

Dengan semua potensi dan program yang ada, Anggota Komisi III tersebut optimis bahwa Loa Kulu dapat menjadi salah satu daerah andalan untuk mendukung kebutuhan pangan Kukar, sekaligus berkontribusi pada pembangunan IKN.

“Kami di DPRD akan terus mendukung dan mengawal agar semua program ini berjalan lancar dan berdampak langsung bagi masyarakat,” pungkasnya.

[Adv|DPRD Kukar]

RELATED ARTICLES

Most Popular