Infokaltim.id, Tenggarong- Junaidi Ketua DPRD Kutai Kartanegara (Kukar) mengungkapkan bahwa proses pengesahan Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) 2025 sudah memasuki tahap akhir.
Kata dia, pembahasan anggaran tinggal menunggu rapat Banggar (Badan Anggaran) dengan Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) dan Organisasi Perangkat Daerah (OPD).
“Sedikit lagi, setelah ini pembahasan Banggar dengan TAPD dan OPD. Kami akan mengajak mereka untuk rapat bersama, membahas apa yang sudah disampaikan oleh TAPD,” ujarnya pada Kamis (21/11/2024).
Ia menambahkan, dalam rapat tersebut, akan dilakukan koreksi terhadap apa yang telah disampaikan oleh anggota Komisi DPRD serta masukan yang diberikan oleh fraksi-fraksi.
Pasalnya, proses ini bertujuan untuk memastikan semua anggaran sesuai dengan aturan, dan yang belum sesuai dapat diperbaiki atau ditunda.
“Kami akan mengoreksi apa yang sudah disampaikan oleh teman-teman Komisi, menjadi alat koreksi. Kami akan menyesuaikan dengan hasil reses, kunjungan ke lapangan, serta rapat dengar pendapat (RDP),” tambah Junaidi.
Selain itu, Politikus PDI Perjuangan tersebut memastikan, seluruh masukan dan saran yang disampaikan oleh anggota DPRD dan fraksi akan dibahas dengan cermat. Ada pun, pengesahan APBD 2025 ditargetkan akan dilakukan pada 29 November 2024 mendatang.
“Target kami, pengesahan APBD 2025 sudah dilakukan pada tanggal 29 November,” tutupnya.
[Adv|DPRD Kukar]