Senin, April 21, 2025
BerandaBeritaFarida Ajak Masyarakat Jalani Pilkada dengan Tertib

Farida Ajak Masyarakat Jalani Pilkada dengan Tertib

Infokaltim.id, Tenggarong- Anggota DPRD Kutai Kartanegara (Kukar) dari Fraksi PDI Perjuangan Farida mengajak seluruh masyarakat Kukar untuk menyambut Pilkada Serentak 2024 dengan tertib dan damai.

Dia mengingatkan bahwa sebagai pendukung, masyarakat harus menjaga nama baik pasangan calon (paslon) yang mereka dukung.

“Saya mengajak seluruh masyarakat Kukar untuk menjalani Pilkada dengan tertib. Sebagai pendukung, kita harus saling menjaga nama baik paslon,” ujarnya pada Senin (25/11/2025).

Ketua Komisi III juga menegaskan, tujuan utama dalam Pilkada adalah untuk memilih pemimpin yang terbaik demi kemajuan Kukar.

Oleh karena itu, ia mengimbau semua pihak untuk memastikan Pilkada berlangsung lancar dan aman.

“Kita semua menginginkan yang terbaik bagi Kukar, jadi mari kita jaga agar Pilkada ini berjalan lancar,” tambahnya.

Selain itu, Farida berharap, masyarakat dapat berperan aktif dalam menjaga suasana yang kondusif serta tidak mudah terprovokasi oleh isu-isu negatif yang dapat memecah belah persatuan.

“Dengan kerjasama semua pihak, Pilkada 2024 di Kukar dapat menjadi contoh yang baik dalam berdemokrasi,” tutupnya.

[Adv|DPRD Kukar]

RELATED ARTICLES

Most Popular