Infokaltim.id, Tenggarong- Anggota DPRD Kutai Kartanegara (Kukar) Dapil III, Asnawi Sultan Ramadani menyoroti kondisi infrastruktur di Dusun 2 Sungai Tempurung, Desa Kutai Lama, Kecamatan Anggana.
Dia menilai bahwa kondisi jalan di wilayah tersebut sangat memprihatinkan dan perlu perhatian serius dari pemerintah daerah.
“Betul, di sana memang jalannya sangat jelek, dan itu termasuk dalam kawasan Desa Kutai Lama,” ujarnya pada Senin (25/11/2024).
Politikus Gerindra menjelaskan, Dusun 2 Sungai Tempurung merupakan wilayah terpencil yang dikelilingi oleh aktivitas perusahaan, namun ironisnya infrastruktur dasar seperti jalan dan jaringan komunikasi masih sangat minim. Bahkan, wilayah ini termasuk dalam area blank spot tanpa akses komunikasi yang memadai.
“Untuk akses jalan sangat memprihatinkan, ditambah lagi jaringan komunikasi di sana sangat minim. Tapi, in sya Allah, saya akan ke sana nanti,” tambahnya.
Maka dari itu, Anggota Dewan muda ini, berencana berkoordinasi dengan Kepala Desa Kutai Lama untuk mengupayakan pemanfaatan program tanggung jawab sosial perusahaan (CSR) dari perusahaan sekitar.
Ia berharap, CSR dapat digunakan untuk memperbaiki infrastruktur jalan dan meningkatkan aksesibilitas wilayah tersebut.
“Ini akan menjadi salah satu prioritas kami agar masyarakat di Dusun Sungai Tempurung tidak lagi tertinggal dari segi aksesibilitas maupun konektivitas,” jelasnya.
[Adv|DPRD Kukar]