Jumat, Juli 4, 2025
BerandaBeritaAkui Anggaran Minim, Dispora Tetap Dukung Pelatihan Atlet untuk Investasi Kaltim

Akui Anggaran Minim, Dispora Tetap Dukung Pelatihan Atlet untuk Investasi Kaltim

Infokaltim.id, Samarinda– Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kalimantan Timur menegaskan komitmennya untuk tetap fokus pada pengembangan olahraga jangka panjang meski dihadapkan pada kendala keterbatasan dana.

Alih-alih hanya mengejar target medali, Dispora Kaltim menekankan pentingnya membangun sistem pembinaan yang berkelanjutan dan tangguh terhadap perubahan zaman.

Hal tersebut disampaikan Kepala Bidang Peningkatan Prestasi Olahraga Dispora Kaltim, Rasman Rading, dalam keterangannya pada Kamis (16/6/2025).

Dia menuturkan bahwa pembinaan atlet tidak seharusnya bersifat instan, melainkan menjadi bagian dari strategi jangka panjang dalam membangun karakter dan menciptakan dampak sosial yang positif melalui olahraga.

“Kami sedang berupaya menciptakan sistem pembinaan yang kokoh dan adaptif. Target kami bukan semata kemenangan sesaat, tapi keberlangsungan olahraga di Kaltim untuk jangka panjang,” kata Rasman.

Walau terbatasnya anggaran menjadi tantangan utama, pihaknya memilih untuk menjadikan kondisi tersebut sebagai peluang untuk memperkuat kerja sama lintas sektor serta merancang langkah-langkah efisien dan inovatif dalam pembinaan atlet.

“Kami percaya kolaborasi adalah kunci. Pemerintah, KONI, pelatih, akademisi, dan cabang olahraga harus bahu membahu mencari pendekatan terbaik. Solusi kreatif dan partisipatif sangat dibutuhkan saat ini,” lanjutnya.

Dispora Kaltim, kata Rasman, sedang menyusun pendekatan pembinaan berbasis potensi lokal.

Strategi ini dirancang agar tidak terlalu mengandalkan anggaran besar, namun tetap efektif dalam menjaring dan mengembangkan bakat-bakat muda dari berbagai daerah di Kalimantan Timur.

Ia juga menegaskan bahwa perhatian terhadap kesejahteraan dan semangat para atlet tidak boleh terabaikan.

“Atlet adalah representasi daerah. Perjuangan mereka perlu diapresiasi dengan perhatian yang konsisten,” ujarnya.

Lebih dari itu, ia mengajak seluruh elemen masyarakat untuk turut andil dalam memperkuat ekosistem olahraga di daerah.

Rasman optimistis, dengan semangat bersama dan dukungan kolektif, Kaltim mampu membangun budaya olahraga yang tidak hanya berorientasi pada juara, tapi juga bermakna secara sosial dan budaya.

“Kalau semua bergerak dalam satu semangat, kita bisa melewati berbagai hambatan,” tutupnya.

[Anr|Anl|Dispora Kaltim]

RELATED ARTICLES

Most Popular