Minggu, April 20, 2025
BerandaBeritaMudahkan Percepatan Program Stunting, TPPS Launching Website SIPESUT Mahakam

Mudahkan Percepatan Program Stunting, TPPS Launching Website SIPESUT Mahakam

Infokaltim.id, Samarinda– Dalam rangka percepatan penurunan stunting di Kaltim, Tim Percepatan Penurunan Stunting (TPPS) Provinsi Kaltim telah melakukan inovasi dengan membuat Website Sistem Informasi dan Pelaporan Data Stunting (SIPESUT).

Pembuatan website tersebut bertujuan untuk memudahkan ketua pelaksana dan anggota TPPS Provinsi serta kabupaten dan kota didukung stakeholder untuk mengevaluasi capaian program kerja yang telah dilaksanakan TPPS Kaltim.

Koordinator Bidang Data Monev dan Knowledge Management TPPS Provinsi Kaltim, Iwan Muhamad Ramdan menjelaskan, di dalam Website SIPESUT Mahakam ini sudah dimasukkan semua indikatornya, baik indikator antara, kemudian indikator output termasuk indikator stranasnya.

“Sehingga Ketua Pelaksana TPPS Provinsi Kaltim, Hadi Mulyadi, nantinya tidak hanya bisa mengevaluasi per triwulan, tetapi juga bisa memantau real time, kapan pun mau mengevaluasi tinggal membuka website SIPESUT Mahakam,” ujarnya.

Menurut dia, kunci utamanya adalah di operator atau di input petugas datanya di Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) terkait dan kabupaten/kota di Kaltim, karena terdapat ratusan indikator yang dibutuhkan.

“Nanti rencananya, kami akan mengajukan kepada Wagub Hadi Mulyadi, dan kalau sudah setuju, maka Website SIPESUT Mahakam kita akan segera launching, dan akan memanggil semua operator dari kabupaten dan kota, terutama yang membidangi data,” terangnya.

Sehingga, kata Iwan, TPPS Provinsi Kaltim akan mudah mengevaluasi capaiannya, dan evaluasi yang paling terakhir nanti adalah terjadinya penurunan stunting di Provinsi Kaltim, tentu itu harus dilakukan kerja keras, kerja sama dengan semua pihak, dan targetnya sampai tahun 2024 mendatang,” tutur Iwan, Selasa (18/10/2022).

[Ard | Adv Kominfo Kaltim]

RELATED ARTICLES

Most Popular