Akhir Oktober 2021, Pemkab Kukar Targetkan Vaksinasi Capai 50 Persen

Infokaltim.id, Kukar- Terhitung sejak 19 Oktober hingga 8 November 2021, Pemerintah Pusat memperpanjang pemberlakukan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) di luar Jawa dan Bali.

Sementara, di Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) status PPKM masih level 2 berbarengan dengan wilayah Kaltim lainnya seperti, Kota Balikpapan dan Samarinda, sedangkan Mahakam Ulu di level 1.

Sekretaris Daerah (Sekda) Kukar, Sunggono mengatakan, aktivitas masyarakat masih tinggi walaupun kecenderungan terkonfimasi Covid-19 sudah berkurang drastis, terlebih angka kematian. Selain pendispilanan protokol kesehatan, pihaknya juga tengah fokus pada pencapaian vaksinasi.

“Vaksinasi kita sudah 47 persen, target kita sampai akhir bulan ini diangka 50 persen. Mudah-mudahan diatasnya,” ungkap Sunggono, Rabu (20/10/2021).

Sejumlah kebijakan yang berdasarkan Instuksi Menteri Dalam Negeri (Inmendagri) turut diikuti. Namun, kata Sunggono, secara khusus Kukar tidak sepenuhnya mengadopsi kebijakan tersebut, tapi lebih memberikan kelonggaran. Diantaranya membuka kembali sejumlah tempat wisata, kegiatan kemasyarakatan dan beberapa kegiatan lainnya.

“Kami sebenarnya kebijakan saat ini, meningkatkan jumlah vaksinasi. Itu yang coba kita kejar,” pungkasnya.

[Rzf | Sdh | Ads]

Exit mobile version