
Infokaltim.id, Samarinda- Anggota DPRD Samarinda turut menghadiri acara Nuzul Qur’an dan buka puasa bersama (bukber) Keluarga Besar Pemuda Pancasila (PP) Kalimantan Timur (Kaltim) yang digelar di Pondok Pesantren (Ponpes) Nabil Husein Jalan Rapak Indah, Loa Bakung Samarinda pada Sabtu (08/04/2023).
Acara Nuzul Qur’an dan Bukber tersebut mengundang penceramah KH. Jamaluddin atau dikenal Guru Jamal. Turut dihadiri pula Wali Kota Samarinda, Andi Harun dan Ketua Majelis Wilayah PP Kaltim, Said Amin dan seluruh tamu undangan dan santri/i Pondok Nabil Husein.
Anggota dewan yang hadir dalam kegiatan tersebut yaitu Wakil Ketua Komisi II DPRD Samarinda, Fahruddin dan Sekretaris Komisi IV DPRD Samarinda, Deni Hakim Anwar.
Fahruddin mengapresiasi acara yang diselenggarakan organisasi kemasyarakatan (ormas) PP Kaltim di Pondok Pesantren Nabil Husein, “Alhamdulillah acaranya sangat ramai dan meriah, sekaligus buka puasa bersama, semoga berkah semuanya,” ucap Fahruddin.
Politikus Golkar itu mengharapkan agar acara ini kebetulan dalam bulan puasa mendapatkan keberkahan dari Allah SWT. Semoga yang hadir mendapatkan keberkahan dan pahala yang berlimpah.
Sementara apresiasi yang sama juga disampaikan Deni Anwar Hakim. Dia bersyukur dapat berkumpul dan mendengarkan tausyiah dalam bulan Ramadhan ini diharapkan mendapatkan kebermanfaatan yang berlipat ganda.
[Ard|Ads]