BBM Langkah, DPRD Minta Pertamina dan Pemkot Cek Kuota di SPBU

ilustrasi antrian BBM. (infokaltim.id/ist).

Infoakltim.id, Samarinda- Anggota Komisi III DPRD Samarinda, Jasno menyoroti belakangan ini masih banyak terjadi antrian panjang disejumlah Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) kendaraan nampak antri untuk Bahan Bakar Minyak (BBM).

Terlebih lagi warga Samarinda pun mengeluhkan sejumlah SPBU terjadi kekosongan BBM jenis pertalite, yang ada hanya Pertamax.

Menurut Jasno, antrian panjang tersebut tentu ada permasalahan yang terjadi di SPBU, dia menduga ada permainan soal BBM jenis pertalite yang kerap kosong disejumlah SPBU perkotaan. Tapi di luar kota pertalite itu ada.

“Kalau ada SPBU yang main-main atau sengaja, ya saya usulkan diperiksa kalau ditemukan bermasalah ditutup saja, tidak beroperasi lagi,” pungkasnya.

Selain itu, dia menyoroti juga soal kelangkaan BBM jenis solar, dirinya melihat sejumlah kendaraan truk pun mengantri solar, sisi lain juga sangat membahayakan bagi penguna jalan lainnya, karena semua terparkir dibahu jalan.

“Sudah banyak kejadian kecelakaan, jadi harus hati-hati,” tukasnya.

Dia meminta pihak Pemkot Samarinda dan Pertamina agar segera melakukan tindakan terhadap kelangkaan BBM dan permasalahan di sejumlah SPBU.

“Kita minta dicek, karena siapa tau ada masalah di SPBU-nya atau memang jatah BBM kita yang kurang,”pintanya.

[ard|ads]

Exit mobile version