Infokaltim,id Tenggarong- Bupati Kutai Kartanegara (Kukar), Edi Damansyah, menyebut pentingnya peran orang tua dalam mengatasi masalah stunting. Mulai dari memperhatikan pola makan anak, pola asuh anak, serta kebersihan lingkungan. Karena sangat berpengaruh pada tumbuh kembang anak.
Hal tersebut diungkapkan Edi saat melaksanakan kunjungan lapangan di Desa Rapak Lambur, Kecamatan Tenggarong, Rabu (14/08/2024).
“Melalui momentum ini saya berpesan bahwa pendidikan itu tidak cuma guru, namun orang tua juga wajib terlibat dan peran aktif didalam bagaimana membentuk pola pendidikan kita,” ungkap Edi Damansyah.
Lanjut Edi, mengatakan pentingnya peran orang tua di dalam rumah tangga. Pola makan bahkan perhatian khusus dalam perilaku kesehariannya. Selain itu, kecerdasan spiritual di era seperti sekarang ini dimana ilmu dan tekhnologi berkembang sangat pesat. Sehingga perlu adanya kolaborasi peran orang tua bersama pemerintah.
“Pemerintah daerah tidak bisa bekerja sendiri dan perlunya kolaborasi peran orang tua,” tutup Edi.
[Anl|Ads]