
Infokaltim.id, Samarinda– Dinas Perhubungan (Dishub) Samarinda baru-baru ini meluncurkan aplikasi SISTERS (Sistem Informasi Sinergitas Terang Samarinda), inisiatif ini mendapatkan pujian dari Anggota Komisi I DPRD Samarinda, Andi Muhammad Afif Rayhan Harun.
Afif berpendapat bahwa aplikasi SISTERS memudahkan masyarakat dalam melaporkan gangguan Lampu Penerangan Jalan Umum (LPJU).
“Saya mengapresiasi atas diluncurkannya aplikasi ini. Masyarakat dapat menyampaikan laporan kepada Dishub untuk penanganan jika ada gangguan pada lampu jalan,” katanya.
Politisi Gerindra ini mengatakan bahwa aplikasi ini memudahkan peran pemerintah dan masyarakat dalam pembangunan kota, mengingat masih ada beberapa titik yang tidak terpantau oleh pemerintah.
“Masih banyak jalan yang belum memiliki lampu jalan dan ada banyak lampu penerangan jalan yang lampunya itu tidak pernah nyala,” ungkapnya.
Dia berharap melalui aplikasi SISTERS, kondisi jalan di Samarinda bisa lebih terang dan Dishub akan lebih cepat menindaklanjuti ketika ada masyarakat yang melaporkan kerusakan LPJU di seluruh wilayah Samarinda.
“Semoga ini bukan hanya sekedar launching saja, tapi dilaksanakan betul-betul dalam jangka waktu panjang oleh Dishub,” tutup Afif.
[Lin|Ads]