Sabtu, April 26, 2025
BerandaBeritaDorong Pemerataan, Ketua DPRD Kaltim Desak Percepatan Pembangunan Jalan Antar Wilayah

Dorong Pemerataan, Ketua DPRD Kaltim Desak Percepatan Pembangunan Jalan Antar Wilayah

Infokaltim.id, Samarinda– Ketua DPRD Kalimantan Timur (Kaltim), Hasanuddin Mas’ud, kembali menyoroti perlunya percepatan pembangunan infrastruktur jalan sebagai solusi untuk menekan mahalnya harga kebutuhan pokok, khususnya di daerah perbatasan.

Dalam pernyataannya, Hasanuddin mengajak Gubernur Kaltim, Rudy Mas’ud, untuk segera merealisasikan program strategis pembangunan jalan yang telah dicanangkan sebelumnya.

Ia menegaskan bahwa kondisi jalan yang belum memadai menjadi salah satu penghambat utama distribusi barang ke wilayah pelosok.

“Selama jalur transportasi masih buruk, ongkos logistik tak akan turun. Akibatnya, masyarakat perbatasan harus menanggung harga barang yang jauh lebih mahal dibandingkan di kota,” ujarnya, pada Minggu (13/4/2025).

Menurutnya, ketimpangan harga tersebut sudah lama terjadi dan memerlukan penanganan serius. Bagi Hasanuddin, pembangunan infrastruktur bukan hanya upaya meningkatkan konektivitas, tapi juga bagian dari strategi besar untuk menciptakan keadilan ekonomi.

“Ini bukan hanya soal fisik jalan. Ini soal bagaimana negara hadir bagi warganya yang berada jauh dari pusat,” tegasnya.

Ia pun berharap pemerintah provinsi bisa menunjukkan keseriusannya dalam merealisasikan proyek-proyek infrastruktur, agar manfaatnya benar-benar dirasakan hingga ke pelosok Kalimantan Timur.

“Pembangunan yang merata adalah kunci menciptakan kesejahteraan bersama. Jangan sampai masyarakat di wilayah perbatasan terus tertinggal,” pungkas Hasanuddin.

[anr|anl|adv]

RELATED ARTICLES

Most Popular