Sabtu, April 19, 2025
BerandaBeritaDPRD Bontang Gelar Rapat Paripurna Dengarkan Jawaban Atas Pendangan Umum Fraksi Terhadap...

DPRD Bontang Gelar Rapat Paripurna Dengarkan Jawaban Atas Pendangan Umum Fraksi Terhadap APBD 2024

Infokaltim.id, Bontang- Jajaran DPRD Bontang menggelar rapat paripurna dengan agenda membacakan Jawaban Wali Kota atas Pandangan Umum Fraksi-fraksi DPRD terhadap Nota Keuangan Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Kota Bontang Tahun Anggaran 2024 di Ruang Rapat Paripurna Lantai 3 Sekretariat DPRD Bontang, Jalan Moeh Roem Bontang Lestari, Selasa (19/09/2023).

Rapat tersebut dihadiri langsung Wakil Wali Kota Bontang, Najirah. Rapat tersebut dipimpin langsung Ketua DPRD Bontang, Andi Faizal Sofyan Hasdam didampingi wakil ketua dan seluruh jajaran Anggota DPRD Bontang.

Faizal menyampaikan apresiasinya terhadap Pemkot Bontang yang telah memberikan jawaban atas usulan dan pandangan seluruh dan masing-masing Fraksi DPRD Bontang dalam hal pembahasan APBD Perubahan 2023 ini.

“Alhmdulillah sudah kami dengarkan jawaban dari Pemkot Bontang, semua yang disampaikan kami tampung dan kami apresiasi,” ujarnya.

Politikus Golkar itu menyampaikan bahwa ada 5 Fraksi yang memberikan pandangan umum dijawab oleh Pemerintah Kota Bontang. Mengenai harapan agar pemerintah mengupayakan percepatan pelaksanaan program dan kegiatan yang disusun dalam Rancangan APBD Tahun Anggaran 2024.

“Khususnya program dan kegiatan yang bersentuhan langsung dengan masyarakat, dijelaskan wawali bahwa hal tersebut akan menjadi perhatian dengan melakukan percepatan proses pengadaan barang dan jasa,” tuturnya.

Sementara Wawali Bontang, Najirah pun menyampaikan penghargaan dan terima kasih kepada Anggota Dewan yang terhormat melalui Fraksi-Fraksinya yang telah menyampaikan Pandangan Umum fraksi-fraksi Dewan atas Nota Keuangan Rancangan APBD Kota Bontang Tahun Anggaran 2024 pada tanggal 18 September 2023.

Pada dasarnya Pandangan umum tersebut berupa saran, pendapat atau pertanyaan yang ditujukan kepada Pemerintah Kota Bontang dalam upaya merumuskan rancangan anggaran yang terbaik bagi pelaksanaan pembangunan di Kota Bontang pada Tahun Anggaran 2024. Oleh karenanya pada kesempatan ini akan disampaikan penjelasan lebih lanjut terkait dengan saran, pendapat atau pertanyaan dari Fraksi-fraksi Dewan yang terhormat.

“Upaya tersebut akan dilakukan dengan melakukan koordinasi dan instruksi kepada seluruh perangkat daerah untuk segera melakukan perencanaan dan persiapan proses-proses pengadaan barang dan jasa bagi kegiatan-kegiatan yang telah dialokasikan dalam Rancangan APBD Tahun Anggaran 2024,” ungkapnya.

Demikian Jawaban Wali Kota atas Pandangan Umum Fraksi–Fraksi Dewan atas Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Tahun Anggaran 2024.

“Selanjutnya saya ucapkan terima kasih dan penghargaan kepada Ketua dan Wakil-Wakil Ketua serta seluruh Anggota Dewan atas masukan dan saran yang disampaikan,”

[Hrd|Anl|Ads]

RELATED ARTICLES

Most Popular