Infokaltim.id, Tenggarong- Anggota DPRD Kutai Kartanegara (Kukar) dari Daerah Pemilihan (Dapil) V Mohammad Jamhari menyatakan dukungannya terhadap rencana pembangunan pabrik pakan ternak di Kecamatan Loa Kulu yang digagas oleh Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kukar.
Hal ini ia sampaikan saat diwawancarai oleh awak media, di Ruang Rapat Utama DPRD Kukar pada Sabtu (30/11/2024).
“Ini masuk di daerah pertanian. Kita support sekali, artinya ini sejalan dengan wacana ke depan untuk mendukung sektor pertanian, baik pertanian laut maupun yang menghasilkan pangan,” ujarnya.
Ia menilai inisiatif tersebut sebagai langkah strategis untuk memperkuat sektor pertanian dan peternakan, sekaligus mendorong pengembangan ekonomi lokal.
Pasalnya, dukungan terhadap proyek ini juga sejalan dengan visi besar Kukar sebagai penyangga kebutuhan pangan bagi Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara.
Menurut Politikus Golkar, keberadaan pabrik pakan ternak akan menjadi stimulus penting bagi petani dan peternak, terutama dalam meningkatkan produktivitas dan efisiensi usaha mereka.
“Ini adalah bentuk komitmen kami untuk mendukung semua upaya yang bisa memperkuat ketahanan pangan daerah,” pungkasnya.
[Adv|DPRD Kukar]