Minggu, April 20, 2025
BerandaBeritaKetua DPRD Bontang Dorong Peningkatan Kualitas SDM Jelang Beroperasinya IKN

Ketua DPRD Bontang Dorong Peningkatan Kualitas SDM Jelang Beroperasinya IKN

Infokaltim.id, Bontang- Dengan penetapan Ibu Kota Nusantara (IKN) di Kalimantan Timur dan dilaksanakannya upacara Detik-detik Proklamasi pertama di Istana IKN, Penajam Paser Utara, pada 17 Agustus 2024, Kota Bontang kini menjadi salah satu daerah penyangga yang akan merasakan dampak langsung dari keberadaan ibu kota baru ini.

Ketua DPRD Kota Bontang Sementara, Andi Faizal Sofyan Hasdam, menekankan pentingnya mempersiapkan sumber daya manusia (SDM) Bontang agar siap bersaing di tengah peluang yang muncul seiring beroperasinya IKN. Ia menggarisbawahi perlunya peningkatan keterampilan dan kompetensi warga Bontang, sehingga mereka bisa memanfaatkan kesempatan yang ada.

“Kami mendorong pengembangan sumber daya manusia agar masyarakat Bontang siap bersaing ketika peluang kerja atau kebutuhan lain di IKN mulai terbuka,” ujar Andi Faiz saat diwawancarai usai menghadiri Upacara Detik-detik Proklamasi di Stadion Taman Prestasi, Bontang Lestari, Sabtu (17/8/2024) pagi.

Andi Faiz menegaskan bahwa masyarakat Bontang tidak boleh hanya menjadi penonton di wilayahnya sendiri. Oleh karena itu, peningkatan kualitas SDM melalui pendidikan yang berkualitas menjadi prioritas utama. Dengan SDM yang kompeten, putra daerah Bontang akan memiliki peluang besar untuk berkontribusi di IKN.

“Jika ada putra daerah yang memiliki kemampuan, IKN seharusnya tidak punya alasan untuk menolaknya,” tambahnya.

Untuk mewujudkan hal ini, Andi Faiz mendorong Pemerintah Kota Bontang untuk melakukan inovasi dalam sektor pendidikan. Ia menyarankan program-program seperti pemberian seragam gratis, subsidi biaya sekolah, serta bantuan keuangan atau hibah untuk guru dan siswa di tingkat SMA. Selain itu, ia juga mendorong adanya beasiswa bagi mahasiswa sebagai salah satu langkah strategis untuk meningkatkan kualitas SDM di Kota Bontang.

“Saya yakin, dengan inovasi-inovasi ini, pemerintah daerah bisa memberikan dorongan yang signifikan dalam meningkatkan kualitas SDM di Kota Bontang,” tutup Andi Faiz.

[Ryu|Adv DPRD Bontang]

RELATED ARTICLES

Most Popular