Infokaltim.id, Tenggarong- Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kutai Kartanegara (Kukar) Abdul Rasid menyampaikan apresiasi yang tinggi atas peresmian Taman Titik Nol Kesultanan di depan Museum Mulawarman Kota Tenggarong pada Selasa (26/09/2023).
Taman yang merupakan bantuan dari sejumlah perusahaan itu diresmikan secara langsung oleh Bupati Kukar Edi Damansya beserta pihak Kesultanan dan sejumlah pejabat lainnya.
Di Tenggarong sendiri terdapat sejumlah taman yang sedang dibangun dan dirampungkan di tahun ini termasuk beberapa taman di bundaran atau Central Bussines District (CBD) Tenggarong. Taman tersebut merupakan bantuan kerja sama dari tujuh perusahaan batu bara di Kukar melalui dana Corporate Social Responsibility (CSR).
“Kepada sejumlah pihak yang sudah berpartisipasi terhadap pembangunan di Kukar ini kami sampaikan apresiasi dan terima kasih,” ungkap Rasid.
Pembangunan di Kukar kata dia, tidak hanya menjadi tanggung jawab pemerintah namun pihak lain seperti perusahaan yang ingin berinvestasi juga memiliki kewajiban dalam membantu.
Langkah itu kata anggota dewan dari Dapil Tenggarong itu agar perusahaan yang masuk di Kukar tidak hanya berkesan untuk mengambil kekayaan alam semata. Ia juga berharap agar perusahaan lain yang beroperasi di Kukar dapat membantu bergotong royong dalam membangun daerah Kukar.
“Tentu kita sangat berharap agar semua perusahaan dapat terlibat membantu agar daerah yang kita cintai ini bisa dibangun dan ditata dengan baik lagi,” pungkasnya.
[Rfr|Anl|Ads DPRD Kukar]