Infokaltim.id, Tenggarong- Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kutai Kartanegara (Kukar) mengahdiri kegiatan apel gelar pasukan Operasi Mantap Brata Mahakam 2023 di Halaman Parkir Stadion Rondong Demang Kota Tenggarong pada Selasa (17/10/2023).
Operasi yang bertujuan untuk menjaga keamanan menjelang Pemilu 2024 tersebut diharapkan dapat menjadi langkah awal dalam menjaga kondusifitas wilayah dan meminimalisir perpecahan di masyarakat.
Abdul Rasid pun berpendapat bahwa Operasi Mantap Brata tetap harus menjadi hal yang prioritas bersama dalam menjaga persatuan dan kesatuan di masyarakat.
Kita berharap kondusifitas di daerah Kukar ini harus menjadi tanggung jawab seluruh masyarakat, tidak hanya Polri dan TNI,” ujarnya.
Diketahui Operasi Mantap Brata ini bakal dilaksanakan selama 222 hari sejak 19 Oktober 2023 sampai dengan 20 Oktober 2024.
Terdapat 261.695 personel di seluruh Indonesia yang ikut serta mengamankan seluruh tahapan Pemilu.
Informasinya, Polri juga sudah membentuk sistem pengamanan wilayah bagi personal Brimob Polri dan Dalmas Nusantara yang terbagi pada 4 wilayah dan 7 zonasi.
Tak hanya itu, Polri juga menyiapkan 2 ribu personel Brimob power on hand Kapolri serta 8.500 personel Dalmas Nusantara yang siap dimobilisasi kapanpun dan di mana pun ke seluruh wilayah Indonesia.
[Adv|Anl|Ads DPRD Kukar]