Sabtu, April 19, 2025
BerandaBeritaKetua Komisi I DPRD Samarinda Ajak Masyarakat Gotong Royong Cegah Banjir

Ketua Komisi I DPRD Samarinda Ajak Masyarakat Gotong Royong Cegah Banjir

Infokaltim.id, Samarinda– Joha Fajal, Ketua Komisi I DPRD Samarinda, mengajak masyarakat untuk bersama-sama atau gotong royong dalam upaya pencegahan banjir yang sering terjadi ketika musim penghujan tiba.

“Setiap kelurahan harus ada kerja bakti. Karena sampah adalah salah satu penyebab banjir,” kata Joha.

Menurut Joha, untuk menciptakan Samarinda yang bebas banjir diperlukan partisipasi dari semua elemen masyarakat dalam merawat lingkungan. Dia optimis bahwa beberapa titik banjir yang belum ditangani akan lebih mudah diatasi jika masyarakat ikut berperan aktif dalam menjaga lingkungan.

“Karena masih ada banyak titik banjir di Samarinda Seberang dan Loa Janan yang belum ditangani,” jelasnya.

Politisi dari Partai Nasdem ini menyerukan agar masing-masing Ketua Rukun Tetangga (RT) aktif mengakomodir dan menentukan jadwal dalam melaksanakan kerja bakti.

Dia berharap melalui kerja bakti, kebersihan lingkungan akan terjaga dan sekaligus mencegah munculnya berbagai penyakit, seperti Demam Berdarah Dengue (DBD).

“Jadi, jika kerja bakti digalakkan di setiap RT, tentunya bisa mencegah banjir, di samping itu walikota telah berupaya menyelesaikan permasalahan banjir ini,” pungkasnya.

[Lin|Ads]

RELATED ARTICLES

Most Popular