Senin, April 21, 2025
BerandaBeritaKukar Kembali Bawa Pulang Piala MTQ Provinsi Kaltim ke-43 Pasca Ditetapkan Juara...

Kukar Kembali Bawa Pulang Piala MTQ Provinsi Kaltim ke-43 Pasca Ditetapkan Juara Umum

Infokaltim.id, Samarinda- Musabaqoh Tilawatil Quran (MTQ) Kaltim ke-43 di Samarinda resmi ditutup pada Sabtu,(23/5/2022) malam. Kafilah asal Kutai Kartanegara (Kukar) pun mencatatkan sejarah sebagai Juara Umum MTQ Kaltim, sekaligus sebagai kemenangan kelima berturut-turut.

Diketahui, empat kemenangan MTQ sebelumnya, diraih sejak tahun 2017 bertepatan dengan kepemimpinan Bupati Kukar Edi Damansyah yang baru menjabat sebagai Plt Bupati Kukar. Yaitu di Kabupaten Penajam Paser Utara, Kabupaten Berau, Kabupaten Paser dan di Kota Bontang. Bertempat di halaman parkir GOR Segiri Samarinda, Gubernur Kaltim Isran Noor menyampaikan selamat atas perolehan prestasi yang dicapai oleh kafilah asal Kukar. Terlebih lagi telah mempertahankan lima kali berturut-turut predikat juara umum MTQ Kaltim.

Pada MTQ kali ini, Kukar meraih nilai total 94 poin. Menyusul pemenang kedua, kafilah asal Samarinda dengan nilai total 82 poin dan urutan ketiga, khafilah asal Bontang dengan nilai total 69 poin. Bupati Kukar Edi Damansyah pun menerima langsung penyerahan piala Juara Umum yang kelima kalinya.

“Atas nama pemerintah dan rakyat Kalimantan Timur, selamat kepada para pemenang MTQ ke 43. Sekaligus selamat kepada Kukar yang tetap mempertahankan piala bergilir sebagai juara umum,” ujar Gubernur.

Gubernur Kaltim Isran Noor pun didaulat menutup langsung kegiatan MTQ yang menurutnya berjalan sukses dan lancar. Gubernur turut menyampaikan terimakasih kepada Wali Kota Samarinda Andi Harun yang sukses menyelenggarakan kegiatan tersebut. “Kegiatan ini sangat sukses terselenggara,” lanjut Gubernur.

Dalam sejumlah kesempatan sebelumnya, Bupati Kukar Edi Damansyah menyampaikan optimis membawa kafilah asal Kukar meraih juara umum kelima kalinya. Berbagai persiapan sudah dilakukan secara serius. Mulai dari pencarian bibit berprestasi yang berasal dari warga Kukar. Dilanjutkan upaya pembinaan yang dilakukan secara terus-menerus dan konsisten.

“Alhamdulillah, kafilah MTQ yang diikutsertakan memang merupakan murni warga Kukar. Kita tidak pernah lagi impor kafilah dari luar daerah,” ujar Bupati Kukar Edi Damansyah dalam sebuah kesempatan.

Dirinya pun yakin dan percaya, bahwa hasil tidak akan pernah mengkhianati usaha, berbagai upaya dan langkah yang telah di lakukan oleh Pengurus LPTQ Kabupaten Kutai Kartanegara, mulai dari persiapan pemilihan calon peserta dan penetapan sebagai peserta. Hingga pemilihan pelatih sesuai dengan kapasitas dan kompetensi dibidangnya. Bupati Edi pun mengimbau kepada pimpinan Kafilah serta para pejabat, agar benar-benar melaksanakan amanah yang mulia ini dibarengi dengan semangat yang tinggi.

“Dijiwai dengan niat ibadah dalam arti mengajak masyarakat untuk mencintai, memahami dan mengamalkan isi yang terkandung dalam Al-Quran,” tambahnya.

[Rzf | Ard | Ads]

RELATED ARTICLES

Most Popular