Sabtu, Mei 10, 2025
BerandaBeritaNarkoba Masih jadi Ancaman Bagi Generasi Penerus, Anggota DPRD Kaltim Ambulansi Komariah...

Narkoba Masih jadi Ancaman Bagi Generasi Penerus, Anggota DPRD Kaltim Ambulansi Komariah Gelar Sosper Narkotika

Infokaltim.id, Samarinda- Anggota DPRD Kaltim, AMbulansi Komariah disampingi 2 narasumber dari akademisi yaitu Fitroh Asriyadi dan Ikhwanul Muslim melakukan sosialisasi ke warga Lok Bahu RT 18 Kecamatan Sungai Kunjang, Minggu (18/06/2023).

Kegiatan bersama warga itu adalah sosialisasi peraturan daerah (Sosper) (Perda) No. 4 tahun 2022 tentang Fasilitas Pencegahan dan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkotika, Prekursor Narkotika dan Psikotropika (FP4GNPNP).

Nampaknya warga setempat antusias mengikuti sosper yang dilakukan oleh Anggota Komisi II DPRD Kaltim, Ambulansi Komariah dan juga pemaparan kedua narasumber akademisi Universitas Muhammadiyah Kalimantan Timur (UMKT).

Komariah, menyebutkan bahwa salah satu cara mencegah penyalahgunaan obat terlarang seperti narkoba dan sejenisnya adalah melakukan edukasi kepada para generasi muda melalui berbagai jenis kegiatan diantaranya melakukan sosialisasi.

Sesi foto bersama usai Sosper.

“Sosialisasi perda yang dilakukan pihaknya itu merupakan bagian dari proses pencegahan kepada generasi muda agar mereka dapat mengetahui konsekuensi kesehatan mental dan hukum jika mengkonsumsi obat haram tersebut,” ujarnya.

Hal itu dengan mengahadirkan dua narasumber akademisi kesehatan dan hukum guna memberikan penjelasan kepada warga Lok Bahu dampaknya jika mengkonsumsi narkoba.

“Pasti sisi kesehatan juga akan menurun, ditambahkan jika kena kasus hukum. Ini sangat berdampak pada masa depan kita semua dan generasi penerus,” tukasnya.

Menurut Politikus Gerindra itu, bahwa karena obat itu sesuatu yang merusak jiwa dan mental dan masa depan generasi bangsa, maka menjadi kewajiban kita bersama untuk mencegah dan melakukan berbagai cara untuk mengatasi penyalahgunaan narkoba,” pungkasnya.

“Kasus penyalahgunaan narkoba kian meningkat setiap tahunnya, tentu proses pencegahan harus menjadi fokus utama. Semakin dilakukan sosialisasi kemudian diketahui dan dipahami oleh setiap generasi muda, tentunya menjadi bekal agar meraka tidak melakukan hal demikian,” pungkasnya.

Dia mengharap agar para orang tua terus memantau dan mengawasi anak-anaknya agar tidak terjerumus dalam pergaulan bebas hingga mengkonsumsi narkoba.

[Ard | Adv Kominfo Kaltim]

RELATED ARTICLES

Most Popular