Minggu, April 20, 2025
BerandaBeritaPeringati Hari Kesaktian Pancasila, DPRD Bontang Sebut Sebagai Alat Pemersatu Bangsa

Peringati Hari Kesaktian Pancasila, DPRD Bontang Sebut Sebagai Alat Pemersatu Bangsa

Infokaltim.id, Bontang- Salah satu momentum bersejarah setiap 1 Oktober adalah memperingati Hari Kesaktian Pancasila.

Tahun 2023 ini tepat 1 Oktober momentum bersejarah itu kembali dirayakan, dengan mengingat perjuangan para pendiri bangsa, serentak seluruh Indonesia menggelar berbagai acara hingga apel memperingati Hari Kesaktian Pancasila tersebut.

Ketua Fraksi PKS DPRD) Bontang, Abdul Malik menekankan pentingnya memperingati Hari Pancasila sebagai upaya untuk tidak melupakan sejarah perjuangan bangsa Indonesia.

Menurutnya perjuangan yang menghasilkan Pancasila sebagai dasar negara berawal dari berbagai elemen anak bangsa yang berkontribusi dalam proses perumusan pemikiran teori ketatanegaraan.

“Pancasila bukanlah sesuatu yang muncul begitu saja, melainkan hasil dari proses perjuangan panjang yang melibatkan berbagai elemen anak bangsa,” ungkapnya.

Dikatakan Malik, bahwa memperingati Hari Kesaktian Pancasila bukan hanya sebagai tanda penghormatan terhadap sejarah itu sendiri, tetapi juga sebagai pengakuan akan peran penting setiap komponen bangsa dalam membangun negara ini,” tambahnya.

Pancasila, sebagai ideologi dasar negara Indonesia, mengandung nilai-nilai luhur yang mencerminkan kepribadian bangsa yang terkandung dalam sila-sila Pancasila.

“Memperingati Hari Kesaktian Pancasila bukan hanya sebagai formalitas, melainkan sebagai kesempatan untuk mendalaminya lebih dalam. Pancasila harus menjadi bagian integral dari kurikulum pendidikan kita, sehingga generasi muda kita dapat memahami nilai-nilai yang terkandung di dalamnya,” imbuhnya.

Dia menambahkan pancasila sebagai konsensus bersama anak bangsa, secara resmi diakui pada 18 Agustus 1945, ketika Proklamasi Kemerdekaan Indonesia dibacakan. Sejak saat itu, Pancasila telah menjadi fondasi kuat bagi bangsa Indonesia dalam membangun negara yang pluralistik, adil, dan demokratis.

“Pancasila dasar negara dan itu adalah konsensus bersama anak bangsa yang harus kita junjung tinggi maka hendaknya kita menjadi kurikulum yang harus diajarkan dan dipahamkan kepada seluruh putra putri negeri sehingga mereka faham akan kehidupan bernegara,” tegasnya.

Dengan pemahaman yang mendalam terhadap Pancasila, diharapkan generasi muda Indonesia dapat menjadi agen perubahan yang memajukan negara ini ke arah yang lebih baik sesuai dengan nilai-nilai yang terkandung dalam Pancasila.

[Hrd|Anl|Ads]

RELATED ARTICLES

Most Popular