Infokaltim.id, Bontang- Anggota DPRD Kota Bontang, Kalimantan Timur, Rustam, mengajak masyarakat untuk bijak dalam memilih kepala daerah menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024. Ia menekankan pentingnya memilih pemimpin yang tidak hanya menawarkan program menarik, tetapi juga memiliki kemampuan dalam mengelola Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) secara efisien dan tepat guna.
Rustam menyoroti bahwa kemampuan dalam memanfaatkan APBD merupakan faktor krusial yang harus dipertimbangkan oleh warga saat memilih pemimpin. Menurutnya, pengelolaan APBD yang baik dapat mendorong pertumbuhan ekonomi, meningkatkan kualitas hidup warga, dan memastikan pemerataan kesejahteraan.
“APBD kita sangat besar, mencapai Rp 3,3 triliun. Ini adalah amanah besar yang harus dikelola dengan baik. Saya berharap warga Bontang tidak sembarangan dalam memilih kepala daerah,” ujar Rustam baru-baru ini.
Ia juga mengingatkan warga untuk tidak hanya fokus pada janji-janji kampanye, tetapi memastikan bahwa calon kepala daerah memiliki program yang jelas dan mampu memanfaatkan APBD untuk kepentingan masyarakat.
“Pastikan calon pemimpin yang terpilih memiliki program yang jelas dan benar-benar memahami bagaimana mengelola APBD untuk kesejahteraan masyarakat,” tegasnya.
Rustam menjelaskan bahwa pemimpin yang mampu mengelola anggaran dengan baik akan memastikan pembangunan berjalan sesuai rencana dan dampaknya dapat dirasakan oleh seluruh masyarakat.
“Kita membutuhkan pemimpin yang bisa memanfaatkan anggaran ini secara efektif untuk pembangunan, agar manfaatnya nyata dan dapat dirasakan oleh semua lapisan masyarakat Bontang,” tambahnya.
Ia berharap masyarakat Kota Bontang menggunakan hak pilih mereka dengan bijak pada Pilkada 27 November mendatang, karena masa depan pembangunan daerah bergantung pada pilihan tersebut
[Ryu|Adv DPRD Bontang]