
Infokaltim.id, Tenggarong- Sekretaris Daerah Kutai Kartanegara (Kukar) Sunggono mengingatkan para Kepala Bagian (Kabag) di lingkungan Pemkab Kukar agar mengarahkan para stafnya untuk aktif menjalankan tugas pokoknya sebagai ASN.
Selain itu Sunggono juga menghimbau dan menegur para ASN maupun Non ASN yang malas masuk kantor.
Hal itu disampaikan Sunggono saat memimpin apel pagi yang sekaligus dirangkai dengan kegiatan halal bihalal bagi seluruh pegawai ASN maupun Non ASN di lingkungan Pemkab Kukar, Senin (15/05/2023).
Sunggono yang menjadi pemimpin apel pagi juga mengingatkan kepada para Kepala Pengguna Anggaran (KPA) sekaligus Pejabat pelaksana Teknis Kegiatan (PPTK) untuk segera merealisasikan kegiatan serta membuat laporan pertanggungjawaban terkait laporan keuangannya.
Hal itu disampaikan sunggono mengingat Kukar sudah masuk pada triwulan kedua, sementara banyak kegiatan yang belum terlaksana walaupun dana sudah tersedia.
“Saya berharap agar KPA atau PPTK segera menjalankan rencana kerja anggaran yang telah tersusun dan merealisasikan program kegiatan sesuai dengan yang telah dianggarkan,” pintanya.
Sunggono pun berterima kasih kepada para pejabat maupun pegawai yang menghadiri apel pagi.
Hal itu diharapkan bisa menjadi contoh bagi ASN maupun Non ASN yang lain.
“Mohon maaf lahir dan batin. Halal bihalal ini baru terlaksana dikarenakan banyaknya kesibukan dan padatnya kegiatan Pemkab Kukar,” ujar Sunggono.
[Rfr | Ard | Ads Kominfo Kukar].