Infokaltim.id, Samarinda- Peningkatan sumber daya manusia (SDM) menjadi hal urgen sebagai penunjang pembangunan terhadap diri, lingkungan maupun sebagai barometer pembangunan suatu daerah.
Peningkatan SDM itu dilakukan berbagai cara, baik melalui pendidikan formal maupun secara non formal seperti pelatihan, seminar bahkan diskusi.
Hal itu dilakukan oleh salah satu perusahaan yaitu PT. MEK Surya Mandiri menggelar pelatihan terhadap sejumlah pemuda dalam meningkatkan kapasitas SDM.
Materi pelatihan itu disampaikan langsung oleh Direktur PT. MEK Surya Mandiri, Amir Mahmud. Dia menyampaikan menyangkut entrepreneurship dan dunia kerja.
“Sasaran kajian sore yang kami lakukan ini dihadapan kurang lebih 100 mahasiswa himpunan manajemen kampus UMKT dan kampus lainnya,” ungkap Amir, Selasa (04/04/2023).
Kajian entrepreneurship yang dilakukan di Masjid Ad-Dakwah Muhammadiyah Center Jalan Siraj Salman itu bertujuan untuk meningkatkan SDM para generasi muda dan membentuk pribadi menjadi seorang wiraswasta.
“Dengan melakukan kajian ini dapat membentuk generasi muda yang berkarakter dan berjiwa entrepreneurship dan jika mereka dihadapkan dalam dunia kerja tentu diberikan bayangan dan penguatan kepada mahasiwa,” pungkasnya.
Dia mengharapkan agar kajian yang dilakukan pihaknya dapat memberikan dampak yang bermanfaat bagi mahasiswa, sehingga ke depan dapat memahami dunia kerja dan menjadi seorang pengusaha.
“Mahasiswa itu perlu didorong menjadi seorang entrepreneurship, maka kita harus memberikan gambaran kepada mereka sehingga tertarik dalam dunia usaha,” tuturnya.
[Ard]